https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/issue/feed Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) 2024-08-29T09:28:00+00:00 Open Journal Systems <p>The Journal of Community Service Media is an online dissemination media based on the Open Journal System (OJS) which publishes articles or scientific writings resulting from Community Service (PKM) activities.<br /><br /><strong>E-ISSN : 2962-8164<br />P-ISSN : xxxx - xxxx<br /><br /></strong></p> https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/274 Edukasi Pemilahan Dan Pengelolaan Bank Sampah Di SD Negeri 02 Bluru Kidul 2024-08-04T13:44:51+00:00 Durotun Nafisah 21042010082@student.upnjatim.ac.id Achmad Gufron 21032010022@student.upnjatim.ac.id Amelia Maslaqun Naila 21081010096@student.upnjatim.ac.id Muhammad Alfi Muhlasin 21025010068@student.upnjatim.ac.id Yastika Maulidiya Meivia Permata 21013010349@student.upnjatim.ac.id Erica Trisnawati 21042010139@student.upnjatim.ac.id Dhani Rizky Pradana 21042010025@student.upnjatim.ac.id Putri Indah Syukriyah 21044010070@student.upnjatim.ac.id Lydia Felycia Tamara 21043010106@student.upnjatim.ac.id Kelvin Nizar Pratama 21051010053@student.upnjatim.ac.id <p><em>Permasalahan sampah di lingkungan sekolah, khususnya di SDN 02 Bluru Kidul, belum teratasi dengan baik, terutama dalam pemilahan sampah. Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa yang fokus pada edukasi pengelolaan sampah dan konsep bank sampah diharapkan dapat menyelesaikan masalah ini. Metode pelaksanaan yang dilakukan yaitu dengan menganalisis kebutuhan SDN 02 Bluru Kidul, perencanaan program, pelaksanaan program, metode penyampaian, evaluasi dan monitoring hasil serta publikasi hasil. Pada tanggal 26 Juli 2024, dilakukan kegiatan edukasi pemilahan sampah yang melibatkan mahasiswa KKN serta siswa kelas 4 dan 5. Hasil dari edukasi ini menunjukkan peningkatan kesadaran dan pemahaman siswa mengenai pentingnya pemilahan sampah. Rekomendasi yang diberikan adalah kelanjutan program dengan evaluasi berkala dan dukungan berkelanjutan dari pihak sekolah. Program KKN ini berhasil menciptakan lingkungan belajar yang lebih bersih dan ramah lingkungan melalui edukasi dan partisipasi aktif seluruh warga sekolah. </em></p> 2024-08-08T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/276 Penerapan Metode Kegiatan Outbound pada Madrasah Ibtidaiyah (MI) Mabniyatul Ihsan Balongwono untuk Melatih Soft Skills 2024-08-05T05:55:18+00:00 Jemima Angella Setyana 21012010187@student.upnjatim.ac.id Ulfatillah Salmi 21041010204@student.upnjatim.ac.id Annisa Nur Firdaus 21041010084@student.upnjatim.ac.id Hendra Maulana hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id <p>Artikel ini bertujuan untuk membahas tentang metode kegiatan outbound untuk melatih<br>soft skill pada Siswa/i Madrasah Ibtidaiyah (MI) Mabniyatul Ihsan Balongwono. Outbound ini<br>bertujuan untuk mengembangkan aspek-aspek tertentu dalam diri siswa/i, seperti<br>kepemimpinan, ketangkasan, berpikir kreatif, dan kerjasama dalam tim. Kegiatan yang dapat<br>dilakukan untuk mengembangkan soft skill ini terdiri dari 4 (empat) pos permainan yang<br>berbeda yakni permainan estafet sarung, tebak kata, seberang pulau, dan sambung kata.<br>Hasilnya, kegiatan ini secara keseluruhan berjalan dengan lancar dan memberikan dampak<br>positif bagi para siswa.<br>Kata kunci— Outbound, Pelatihan, Soft Skill</p> 2024-08-09T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/278 Sosialisasi Program Perempuan Bergerak Pada SMAN 2 Sidoarjo Melalui Program KKN di Desa Sepande 2024-08-07T10:26:20+00:00 Binti Azizatun binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Melissa Damayanti 21011010016@student.upnjatim.ac.id Sofia Fitri Anasari 21032010023@student.upnjatim.ac.id Tryandika Rizkat Prashodang 21032010102@student.upnjatim.ac.id Oktaviana Nawang Ardi binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Defanio Azriel Setiawan binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Fira Rachma Sahnashaq binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Yuliniar Ayu Putri Pribadi binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Evan Ahnaf Wiryawan binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Sanniyah Putri Ramadhan binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Syafta Indah Purnamasari binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id <p>Di Indonesia, masih terdapat banyak stereotip gender yang menghambat partisipasi perempuan dalam berbagai bidang kehidupan. Gender adalah perbedaan antara laki-laki dengan perempuan yang disebabkan oleh perbedaan secara biologis, bukan karena kodrat tetapi melalui proses sosial budaya yang begitu panjang. Perbedaan perilaku antara laki-laki dan perempuan tidak hanya disebabkan oleh faktor biologis saja, tetapi juga disebabkan oleh proses sosial dan budaya. Gender dapat digolongkan sebagai alat operasional untuk mengukur permasalahan laki-laki dan perempuan, terutama dalam konteks pembagian peran laki-laki dan perempuan yang dikontruksi oleh masyarakat itu sendiri. Oleh karena itu, seminar yang bertemakan ”Perempuan Bergerak” dengan mitra pengabdian adalah SMAN 2 Sidoarjo ini diadakan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran mengenai isu-isu kesetaraan gender di kalangan siswa, khususnya siswi SMA, yang diharapkan dapat berkontribusi dalam mengurangi kesenjangan gender di masyarakat. Kegiatan seminar ini dilakukan dengan tujuan untuk mendorong peserta untuk terlibat dalam kegiatan lanjutan terkait kesetaraan gender. Metode yang digunakan ialah sosialisasi dan ceramah. Setelah seminar, peserta menunjukkan sikap yang lebih positif terhadap peran perempuan dan berkomitmen untuk melakukan tindakan nyata dalam mendukung kesetaraan gender, seperti berpartisipasi dalam kampanye dan menyebarkan informasi yang benar tentang isu gender.</p> 2024-08-07T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/281 Penyuluhan Penanaman Hidroponik Vertikal Sebagai Upaya Ketahanan Pangan di Desa Gelam, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo 2024-08-09T07:09:16+00:00 Desita Fitriani desitafitriani12@gmail.com Laxmi Ratnaningsih laxmiratnaningsih65@gmail.com Faizah Choirunnisa faizah.choirunnisa.27@gmail.com Laras Putri Hartanti 21041010065@student.upnjatim.ac.id Zakkiyah Salwa Meydhita Nur Sabrina 21034010142@student.upnjatim.ac.id Eka Ferdinda Putri Ayu Maharani 21031010030@student.upnjatim.ac.id Aulia Azzahrah Akhyak Putri 21025010070@student.upnjatim.ac.id Kornelius Rifaldi 21031010097@student.upnjatim.ac.id Icha Triana Cindya Lacita 21025010123@student.upnjatim.ac.id Theo Bhina Sagita 21035010135@student.upnjatim.ac.id Binti Azizatun Nafi’ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id <p><em>Gelam Village, located in Candi Subdistrict, Sidoarjo Regency, is one of the villages with a food security program. However, Gelam Village faces the challenge of dry soil conditions, which impacts agricultural productivity. This situation can be addressed by utilizing vertical hydroponic technology to grow various types of vegetables and horticultural plants efficiently and sustainably. Vertical hydroponics do not require soil and only use nutrient-enriched water, making it an effective solution for less fertile soil conditions amid environmental limitations. In developing the food security program in Gelam Village, Group 9 of KKN UPN 'Veteran' Jawa Timur provided training, assistance, and socialization to the women's farming group in Gelam Village on vertical hydroponic planting techniques. After the socialization and training on vertical hydroponic planting, the women's farming group gained new insights into methods of planting and caring for plants through vertical hydroponics. This program can increase local food availability and emphasize the importance of equipping residents with the knowledge to turn limited land into a promising venture.</em></p> 2024-08-12T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/283 Pelatihan Pembuatan Lilin Aromaterapi dari Limbah Minyak Jelantah dalam Meningkatkan SDGs Desa Gedangan 2024-08-10T05:08:02+00:00 Lila Rahma Nur Hidayati 21041010158@student.upnjatim.ac.id Novita Sari 21042010038@student.upnjatim.ac.id Patria Prasasya 21025010032@student.upnjatim.ac.id Yunita Dwi Ambarwati 21025010078@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita Roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p><em>Sustainable Development Goals</em> mengacu pada pembangunan yang memprioritaskan kesejahteraan ekonomi masyarakat, menjaga perdamaian sosial, melindungi lingkungan hidup, serta menjamin keadilan dan tata kelola pemerintahan untuk mempertahankan kualitas hidup dari generasi ke generasi. Dalam konteks pembangunan nasional, limbah minyak jelantah merupakan salah satu masalah umum yang sering dijumpai di masyarakat. Tujuan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan dan lingkungan sekitar terkait pengelolaan limbah minyak jelantah. Penggunaan minyak goreng secara berulang kali, menjadi kebiasaan buruk yang masih sering terjadi. Peningkatan produksi minyak jelantah dapat berdampak negatif pada kesehatan dan jika tidak diolah dengan benar, dapat meningkatkan resiko pencemaran lingkungan dan merusak ekosistem alam. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pelatihan dan pemberdayaan masyarakat melalui pemanfaatan minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi. Pembuatan lilin aromaterapi dilakukan dengan metode sosialisasi dan workshop mengenai pemanfaatan limbah rumah tangga hingga proses pembuatan. Setelah mengikuti pelatihan, 30 peserta ibu-ibu PKK Desa Gedangan, Mojowarno, Jombang memperoleh pengetahuan dan pemahaman yang lebih baik tentang penggunaan minyak jelantah yang sudah tidak layak konsumsi dan tidak ramah lingkungan menjadi lilin aromaterapi yang dapat membantu mengurangi limbah rumah tangga.</p> 2024-08-10T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/286 Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pembuatan Eco-Enzyme Untuk Pengelolaan Sampah Organik Di Desa Jarak 2024-08-10T15:14:10+00:00 Mochammad Thoriq Hasan Arifian 21042010318@student.upnjatim.ac.id Yanda Bara Kusuma yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id <p>Sampah masih menjadi permasalahan yang belum bisa teratasi secara maksimal di beberapa daerah kabupaten atau kota yang ada di Indonesia. Salah satunya di Desa Jarak Keacamatan Wonosalam Kabupaten Jombang merupakan daerah yang terletak di dataran tinggi dan mempunyai potensi alam yang besar. Setiap desa yang terletak di kecamatan Wonosalam mempunyai hasil bumi pada masing-masing desa seperti buah dan sayuran. Namun memiliki permasalahan lingkungan yakni penumpukan limbah sampah organik atau sisa sampah rumah tangga yang meliputi buah dan sayuran. Padahal sisa sampah organik tersebut dapat diolah menjadi produk yang berguna yaitu Eco-enzyme. Produk Eco-enzyme memiliki banyak manfaat antara lain, sebagai pupuk organik, pembersih alami, dan pengendalian hama tanpa meninggalkan residu kimia yang berbahaya. Kegiatan pemberdayaan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman Masyarakat desa Jarak khususnya untuk Ibu rumah tangga mengenai pemanfaatan sisa sampah organik melalui sisa kulit buah dan sayur yang berbasis Eco-enzyme. Dengan demikian diharapkan kedepannya sampah di desa Jarak dapat berkurang dengan mengolah sampah organik yang diproduksi oleh Masyarakat menjadi sesuatu yang bermanfaat salah satunya Eco-enzyme.</p> 2024-08-10T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/288 Pelatihan Pengolahan Limbah Minyak Jelantah menjadi Sabun Padat pada Ibu PKK dalam Upaya Mencapai SDGs Desa di Desa Gedangan 2024-08-11T02:54:01+00:00 Dea Ayu Puspita 21051010009@student.upnjatim.ac.id Velidita Daracaesa Shafira Kanza 21044010152@student.upnjatim.ac.id Mutafikatul Khoiriyah 21011010030@student.upnjatim.ac.id Tsabita Iklila Trisyana 21051010123@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita Roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p><em>Sustainable Development Goals</em> (SDGs) Global telah diadaptasi ke tingkat desa yang dikenal dengan SDGs Desa dan bertujuan untuk menciptakan lingkungan desa berkelanjutan. Memperkenalkan masyarakat desa kepada aktivitas Green and Creative Economy dengan pengolahan limbah minyak jelantah menjadi langkah yang dapat membawa perubahan. Konsumsi minyak goreng untuk industri dan rumah tangga semakin meningkat, sehingga volume minyak jelantah yang dihasilkan juga meningkat. Kebiasaan masyarakat dalam mengkonsumsi minyak jelantah berulang-ulang sangat membahayakan kesehatan. Minyak jelantah yang tidak dikelola dengan baik dan dibuang sembarangan juga dapat berdampak negatif bagi lingkungan. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat desa dalam pengolahan limbah minyak jelantah menjadi sabun, serta pemberdayaan perempuan dan ibu rumah tangga di desa. Metode pengabdian masyarakat ini menggunakan sistem pengolahan limbah jelantah berbasis kepedulian lingkungan. Kegiatan ini dilakukan dengan metode sosialisasi dan demonstrasi pembuatan sabun dari minyak jelantah dan diikuti oleh 30 orang ibu-ibu PKK Desa Gedangan, Mojowarno, Jombang. Setelah mengikuti Workshop, masyarakat, khususnya ibu rumah tangga mendapatkan pengetahuan dan keterampilan dalam mengolah kembali limbah minyak jelantah menjadi sabun yang dapat membantu menjaga kelestarian lingkungan desa.</p> <p><strong>Kata Kunci:</strong> SDGs Desa, Minyak Jelantah, Sabun, Green and Creative Economy, Limbah</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/292 PEMBUATAN WEBSITE UMKM DESA GEDANGAN SEBAGAI MEDIA INFORMASI DAN PROMOSI PRODUK DESA 2024-08-11T08:38:12+00:00 M. Abidtha Khaidir Al Baihaqqi 21036010013@student.upnjatim.ac.id Chaterine Otavia Anggraeni 21031010043@student.upnjatim.ac.id Himmatus Shufiyah 21033010050@student.upnjatim.ac.id Raihana Azahra Rusadi Putri 21032010032@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita Roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p>Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan usaha kecil yang bisa dikelola oleh masyarakat sendiri. Biasanya pelaku UMKM beroperasi secara mandiri tanpa bergantung pada jaringan bisnis besar atau kelompok usaha yang lebih besar. Salah satu ciri yang menonjol dari UMKM adalah penggunaan teknologi yang sederhana dan masih banyak UMKM yang masih mengandalkan teknologi manual dalam proses penjualan mereka. Oleh sebab itu, pelaku usaha UMKM harus melakukan Tindakan yang kreatif agar dapat mempertahakan usahanya. Di era semakin majunya digital saat ini, pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi sangat penting untuk dipelajari. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk membuatkan <em>website </em>UMKM Desa Gedangan sebagai media informasi dan promosi produk desa. Kegiatan ini dilakukan dengan melakukan studi pustaka, survei, wawancara, perancangan <em>website</em>, pengujian, dan evaluasi. Dilanjutkan dengan adanya pembinaan dan pengelolaan <em>website </em>kepada perangkat desa. Dengan adanya program kerja pembuatan <em>website </em>ini dapat membantu UMKM Desa Gedangan semakin dikenal dan dapat bersaing di era digital.</p> <p><strong>Kata kunci</strong>: UMKM, <em>Website</em>, Desa Gedangan, Sentra Gedangan</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/294 Pengabdian KKNT Bela Negara SDGS Pelatihan Pemanfaatan Barang Bekas Sebagai Media Tanam Bibit Sayur (TASAPOT) Di Desa Latsari 2024-08-11T12:30:32+00:00 Citra Asti Utami 21033010051@student.upnjatim.ac.id Revinda Keisya Safitri 21012010178@student.upnjatim.ac.id Muhamad Risa Farhan 21013010097@student.upnjatim.ac.id Antonius Nathanael Sitanggang 21032010033@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita Roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p>Pemberdayaan masyarakat melalui program seperti Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas hidup. Dalam konteks Desa Latsari, kegiatan pemberdayaan dilakukan melalui sosialisasi dan pelatihan mengenai penanaman sayur dalam pot "TASAPOT" dengan fokus pada tanaman sawi pakcoy. Dengan memanfaatkan lahan terbatas secara optimal, masyarakat Desa Latsari dapat mengurangi ketergantungan pada pasokan makanan luar, meningkatkan ketahanan pangan, dan kesejahteraan keluarga. Melalui metode partisipatif dan praktis, kegiatan ini memberikan solusi konkret untuk masalah ketahanan pangan dan menunjukkan potensi besar pemberdayaan masyarakat melalui pendekatan berbasis komunitas dan teknologi sederhana</p> 2024-08-10T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/296 Edukasi dan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) sebagai Solusi Pengelolaan Sampah Organik di Desa Jambuwok, Mojokerto 2024-08-11T12:36:06+00:00 Wahyu Sugeng Bagus Satrio wahyuso9112003@gmail.com Afif Pratama Tris pratamaafif.28@gmail.com Abdan Syaker abdanabdan10@gmail.com Khusnul Ikhriyah Nur Aini nurkhusnul88@gmail.com <p>Desa Jambuwok mengalami masalah signifikan terkait timbulan sampah yang menumpuk di TPS desa, terutama pada sampah organik. Untuk mengatasi permasalahan ini, tim mahasiswa KKN melaksanakan program sosialisasi pembuatan pupuk organik cair (POC) dengan tambahan EM4 (<em>Effective Microorganisme</em>) kepada ibu-ibu PKK setempat. Program ini dimulai dengan penyampaian materi mengenai pengelolaan sampah rumah tangga, yang bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya pengelolaan sampah dan manfaat POC. Selanjutnya, kegiatan berlanjut dengan workshop yang melibatkan pelatihan praktis tentang pembuatan POC, serta sosialisasi teknik dan manfaat penggunaan EM4 dalam proses tersebut. Diskusi interaktif diadakan untuk membahas berbagai masalah yang mungkin dihadapi dan solusi yang relevan. Sebagai pelengkap, peserta menerima brosur yang memuat panduan lengkap mengenai pembuatan POC. Evaluasi menunjukkan bahwa kegiatan ini berhasil meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengolah sampah organik dan mengaplikasikan teknik POC. Diharapkan, program ini dapat membantu mengurangi masalah sampah di Desa Jambuwok dan mendukung praktek pertanian organik yang lebih ramah lingkungan..</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/298 Pengolahan Sampah Organik Menjadi Eco Enzyme : SDG's Sadar Lingkungan 2024-08-11T12:47:22+00:00 Rizkita Rahmawati yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Khurina Nuril Firdausy yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Salsabila Diar Kirani yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Hafidz Arkanzia Widhistira yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Fadllal Alimi yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Arlin Choirun Nisa yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Priska Cintya Amarta yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Puput Mia Ayuningtias yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Maulana Al Hafidz Salim yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id Wilis Tanu Murti yanda_bara.adbis@upnjatim.ac.id <p>Sampah merupakan permasalahan kompleks yang dihadapi Masyarakat dunia termasuk Indonesia. Desa Trowulan merupakan salah satu desa yang menghadapi permasalahan sampah. Dengan jumlah total penduduk mencapai 7.541 Jiwa dan jumlah timbulan sampah rumah tangga sebesar 4,713 ton/hari serta volume sampah 18,8525 m<strong><sup>2</sup></strong>/hari, tentunya diperlukan Upaya pengolahan sampah lebih lanjut untuk mengendalikan jumlah timbulan sampah tersebut. Oleh karena itu, Kelompok 9 KKN-T Bela Negara UPN “Veteran” Jawa Timur mengadakan program kerja Sosialisasi Pengolahan Sampah menjadi <em>Eco Enzyme</em> yang dilakukan di balai desa Desa Trowulan, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Trowulan. Kegiatan ini diharapkan dapat mengedukasi Masyarakat Desa Trowulan terupama kelompok tani dalam pemanfaatan sampah organik menjadi cairan serba guna seperti pembersih ramah lingkungan, pupuk, pengusir hama, serta penjernih air. Tujuan utama dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk mengurangi sampah organik dan mengubahnya menjadi barang yang berguna bahkan meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/300 Pemberdayaan Perempuan Desa Gelam Melalui Pemanfaatan Limbah Minyak Jelantah Menjadi Lilin Aroma Terapi Sebagai Upaya Peningkatan Kepedulian Masyarakat Terhadap Lingkungan 2024-08-13T01:57:52+00:00 Ananda Rohmatul Jannah 21025010023@student.upnjatim.ac.id Agatha Adelia Kurniasari 21033010042@student.upnjatim.ac.id Nadia Ayu Ningtyas 210402010027@student.upnjatim.ac.id Nabhila Maharani Cahya Putri 2104201008421033010042@student.upnjatim.ac.id Evinda Dwi Nur Aini 21013010087@student.upnjatim.ac.id Rheza Ernowo Wicaksono 21013010143@student.upnjatim.ac.id Yunike Christie Elovani 21013010211@student.upnjatim.ac.id Callista Vania Candraningtyas 21011010017@student.upnjatim.ac.id Sarah Syahida Salsabila 21043010175@student.upnjatim.ac.id Wahyudi 21081010100@student.upnjatim.ac.id Binti Azizatun Nafi'ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id <p>Pemberdayaan perempuan desa dilakukan dengan melakukan pendampingan atau sosialisasi terkait pemanfaatan limbah minyak jelantah dalam pembuatan lilin aroma terapi yang melibatkan ibu-ibu kader PKK Desa Gelam, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo yang dilaksanakan pada tanggal 2 Agustus 2024. Tujuan adanya pemberdayaan ini yaitu dapat mengurangi adanya pencemaran lingkungan yang disebabkan adanya limbah dari minyak goreng bekas atau jelantah dapat diolahnya dengan cara menjadikan sebagai lilin aroma terapi. Oleh karena itu, dengan adanya target luaran yang ditentukan yakni menggunakan metode seperti sosialisasi, pelatihan, serta praktik langsung dalam pengelolaan limbah minyak jelantah yang bertujuan untuk menambah pengetahuan dan wawasan bagi masyarakat di Desa Gelam akan menjadi manfaat dan ide usaha yang kreatif dan inovatif.</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/302 Motivasi Wirausaha Bagi Para UMKM Di Kecamatan Kenjeran 2024-08-14T00:13:32+00:00 Shinta Mahmudah shintamahmudah14@gmail.com Dyah Widowati dyahwidowati.adbis@upnjatim.ac.id <p>Keberadaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung perekonomian negara. Meskipun memiliki potensi yang besar, UMKM masih dihadapkan pada berbagai tantangan dalam menjalankan usahanya, salah satu tantangan yang dihadapi oleh UMKM adalah kurangnya motivasi. Motivasi wirausaha merupakan aspek penting dalam peningkatan kualitas UMKM, hal tersebut dikarenakan para UMKM perlu adanya dorongan serta pengetahuan lebih terkait dengan prosedur serta tata cara untuk mendirikan usaha secara baik dan benar. Perlu adanya pendampingan atau pembinaan bagi para pelaku UMKM untuk dapat meningkatkan usaha yang dijalankan agar dapat berkembang dan mengikuti tren <br>yang ada, sehingga dengan adanya peningkatan kualitas UMKM maka akan meningkatkan kesuksesan usaha yang dijalankan oleh para pelaku UMKM.</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/304 Pendampingan Digital Marketing Dan Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Di Desa Penggaron 2024-08-15T07:12:03+00:00 Dhian Satria dhian.satria@upnjatim.ac.id Yuki Amalia 21043010223@student.upnjatim.ac.id Nurul Syafa 21043010057@student.upnjatim.ac.id Tia Aisyah 21051010095@student.upnjatim.ac.id Muhammad Azka 21081010132@student.upnjatim.ac.id Liza Olivia 21035010027@student.upnjatim.ac.id <p>Pendampingan digital marketing dan pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BumDes) di Desa Penggaron, Kabupaten Jombang merupakan upaya untuk meningkatkan kapasitas dan daya saing ekonomi desa melalui penguasaan teknologi informasi seperti penggunaan media sosial instagram dan facebook. Kegiatan pendampingan dilakukan dengan observasi, wawancara, dan edukasi. Tim pengabdian memberikan pelatihan praktis dalam pembuatan konten, rebranding, dan desain visual dengan menggunakan aplikasi Canva. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan pemahaman pengurus BUMDes mengenai pentingnya pemasaran digital dan keterampilan teknis untuk mengelola pemasaran secara efektif.</p> 2024-08-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/306 Analisis Pemanfaatan Promosi Digital Sebagai Upaya Meningkatkan Efektivitas Penjualan UMKM Kerupuk Telur Asin di Desa Sarirogo 2024-08-15T14:10:02+00:00 Budi Prabowo bprabowo621@gmail.com Moh Rifki Alfiansyah 21013010138@student.upnjatim.ac.id Nabila Frika Izza Sabrina 21043010132@student.upnjatim.ac.id Hawa Kurnia Awwalina 21043010103@student.upnjatim.ac.id Gita Mardhatilla Noviarafita 21042010079@student.upnjatim.ac.id Muhammad Fathin Taqiyuddin 21034010071@student.upnjatim.ac.id <p>Perkembangan teknologi telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk ekonomi. Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang memegang peranan penting dalam perekonomian Indonesia, juga terpengaruh oleh perubahan ini. Penelitian ini berfokus pada pemanfaatan promosi digital untuk meningkatkan efektivitas penjualan UMKM Kerupuk Telur Asin di Desa Sarirogo. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan data dikumpulkan melalui studi dokumen dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi digital memberikan dampak positif yang signifikan terhadap penjualan dan efisiensi operasional UMKM. Penggunaan media sosial, terutama Instagram, berhasil meningkatkan visibilitas produk, kesadaran merek, dan interaksi dengan pelanggan. Selain itu, penerbitan Nomor Induk Berusaha (NIB) memberikan legitimasi yang meningkatkan kepercayaan pelanggan. Namun, tantangan seperti kurangnya pemahaman teknologi dan keterbatasan dana masih menjadi hambatan. Edukasi dan pendampingan berkelanjutan diperlukan untuk mengatasi kendala ini. Secara keseluruhan, promosi digital terbukti efektif dalam membantu UMKM Kerupuk Telur Asin berkembang dan bersaing di pasar yang lebih luas.</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/308 Pemberdayaan Masyarakat Desa Beloh Melalui Hidroponik Sistem Wick 2024-08-15T14:57:32+00:00 Indah Maharani Puspitasari hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Syafrida Maulidyah hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Muhammad Ikhsan Pahlevi hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Kristine Lumban Gaol hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Hendra Maulana hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id <p>Kegiatan penyuluhan dalam budidaya hidroponik sistem wick merupakan upaya dalam menerapkan program ketahanan pangan keluarga salah satunya dengan memanfaatkan lahan pekarangan yang ada serta dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Permasalahan saat ini dalam petani dan masyarakat Desa Beloh Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto yaitu kurangnya kesadaran dalam memanfaatkan lahan pekarangan, metode yang diberikan berupa penyuluhan budidaya hidroponik serta cara memanfaatkan lahan pekarangan sebagai pendapatan tambahan untuk keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat Desa Beloh melalui penerapan sistem hidroponik wick sebagai solusi untuk masalah keterbatasan lahan dan peningkatan ketahanan pangan lokal. Program ini melibatkan penyuluhan dan pendampingan yang mencakup pengenalan dasar hidroponik, perakitan sistem wick, penanaman bibit, serta pemeliharaan tanaman hingga panen. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa metode hidroponik sistem wick efektif dalam memanfaatkan lahan sempit, menghemat air, dan menghasilkan tanaman dengan mutu yang lebih baik. Program ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi dan lingkungan, tetapi juga meningkatkan keterampilan teknis dan kemandirian pangan masyarakat desa. Dengan dukungan dan pelatihan yang tepat, hidroponik dapat menjadi solusi berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan komunitas desa.</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/310 Pemerataan Digitalisasi UMKM Di Desa Sepande Kabupaten Sidoarjo 2024-08-17T05:37:01+00:00 Binti Azizatun binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Putri Aprilya Rahmawati 221011010166@student.upnjatim.ac.id Ratu Jenita Pratiwi D. Neneng 21044010157@student.upnjatim.ac.id Chindy Ariani 21011010202@student.upnjatim.ac.id <p>Pada era yang serba digital ini penting bagi pelaku UMKM untuk lebih berinovasi pada proses usaha, contohnya mendigitalisasi usaha mereka. Digitalisasi menjadi salah satu masalah UMKM di Indonesia, termasuk pada UMKM yang ada di Desa Sepande, Kec Candi Kab Sidoarjo, Jawa Timur. Dengan upaya pengoptimalan digitalisasi ini dapat membantu efisiensi UMKM agar dapat dikenal lebih luas. Dalam kegiatan pengabdian yang dilaksanakan oleh Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 08 ini mempunyai tujuan yaitu untuk mengoptimalisasikan digitalisasi pada UMKM Desa Sepande agar dapat lebih meningkat kedepannya. Metode penelitian yang digunakan ialah tahap survei, tahap analisis permasalahan yang dihadapi oleh pelaku UMKM, tahap perencanaan, dan terakhir tahap pengembangan inovasi. Hambatan utama yang dihadapi oleh pelaku UMKM ialah kesusahan dalam menciptakan logo yang kuat dan representatif, serta kurangnya foto produk yang profesional dan menarik perhatian pembeli. Foto produk yang kurang maksimal ini tidak hanya mengurangi daya tarik visual tetapi juga dapat mengurangi minat konsumen untuk melakukan pembelian. Adapun upaya yang telah dilakukan oleh mahasiswa KKN kelompok 08 pada beberapa UMKM di desa Sepande antara lain, Pembuatan/ logo, pembuatan gmaps, foto produk, dan optimalisasikan media.</p> 2024-08-17T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/313 Pengenalan Hidroponik Budidaya Tanaman Pakcoy Untuk Meningkatkan Pengetahuan Di Kelurahan Klampis Ngasem 2024-08-20T08:22:50+00:00 Fathimah Sarah Syahidah 21033010126@student.upnjatim.ac.id Rahma Ayu Irianti 21041010219@student.upnjatim.ac.id Aloysius Yoga Soni Haryo Prastyo 21051010115@student.upnjatim.ac.id Jovanda Anggie Hirza Rivansyah 21035010094@student.upnjatim.ac.id Shabrina Dwifa Marella 21025010139@student.upnjatim.ac.id Aisyah Nursafitri 21025010247@student.upnjatim.ac.id Hernanda Julia Ayu Maharani 21012010369@student.upnjatim.ac.id Eka Saputri 21041010281@student.upnjatim.ac.id Annisa Risky Firdausiyah 21042010265@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gideon.ak@upnjatim.ac.id <p>Program pengabdian masyarakat yang dilakukan di daerah RW. 02 Kelurahan Klampis Ngasem, Surabaya bertujuan untuk memberikan pelatihan tentang mengenalkan tanaman hidroponik dan melestarikan lingkungan agar tampak asri dan menunjang kebutuhan ekonomi. Konsep menanam hidroponik tanaman pakcoy adalah menanam tanaman dengan menggunakan air yang telah diberi nutrisi sebagai sumber makanan bagi tanaman tersebut. Tanaman pakcoy (Brassica rapa L.) tergolong kepada tanaman yang mudah ditanam dan memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Beberapa tahapan dalam pengembangan kegiatan pengabdian ini antara lain bimbingan teknis dan sosialisasi, dimana warga melakukan kegiatan langsung mengenai tanaman hidroponik. Pendekatan yang digunakan program ini adalah dengan memberikan bantuan mitra melalui konsultasi dan pelatihan mengenai tanaman hidroponik. Setiap tahapan kegiatan pengabdian dilakukan melalui konsultasi hidroponik, pelatihan penanaman sayuran hidroponik, pelaksanaan kegiatan dan evaluasi.</p> 2024-08-20T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/315 Sosialisasi Anti Bullying dalam Menciptakan Siswa yang Berlingkungan Karakter di MI Zumrotul Faizin 2024-08-20T13:42:25+00:00 Achmad Achiyat Baihaqi achmadachiyatbaihaqi@gmail.com Nofiro Bening Dwi Wangkasa nbening16@gmail.com Roziana Febrianita roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p>Data Federasi Serikat Guru (FSGI), terdapat 16 kejadian bullying di sekolah pada bulan Januari hingga Agustus 2023, namun sebagian besar kejadian bullying di tingkat sekolah terjadi di sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah (SMP), yang mencakup 25% dari seluruh kasus. Maka, hal itu pencegahan untuk permasalahan ini harus mulai ditanamkan sedini mungkin kepada anak-anak dimana, tempat yang tepat selain rumah adalah sekolah karena sekolah adalah lembaga pendidikan kedua setelah keluarga yang merupakan tempat berkumpul dan berinteraksinya anak sehari-hari. Dalam pelaksanaan sosialisasi ini memiliki tujuan untuk menggali pengalaman hidup manusia dengan menekankan nilai-nilai subjektif yang disampaikan oleh partisipan dari fenomena saat ini yaitu maraknya bullying. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik sampling purposive digunakan untuk memilih 46 orang yang berisi siswa-siswi kelas 5 dan 6 MI Zumrotul Faizin Dusun Mojogeneng, Desa Gedangan, Kecamatan Mojowarno, Jombang. Dari hasil pembahasan menghasilkan kesimpulan bahwa kegiatan ini memberikan ide-ide motivasi kepada masyarakat khususnya siswa-siswi MI Zumrotul Faizin Desa Gedangan. Selain itu, diharapkan melalui kegiatan ini, siswa-siswi dapat tumbuh menjadi individu yang kuat, tangguh, dan mampu menciptakan lingkungan sekolah yang aman, inklusif.</p> 2024-08-20T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/317 Pelatihan Perhitungan Harga Pokok Produksi Bagi Pelaku UMKM di Tangerang Selatan 2024-08-23T00:03:28+00:00 Desy Purwasih dosen02424@unpam.ac.id Asih Handayani dosen02434@unpam.ac.id <p>Pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini bekerjasama dengan UMKM yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Pemula Sukses Indonesia ASOPPSI - Tangerang Selatan. Tujuan dari PKM ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada para pelaku UMKM di Tangerang Selatan tentang arti pentingnya menghitung harga pokok produksi dengan cara yang benar dan lebih mudah. Pelaku UMKM yang terlibat serta dalam PKM ini berjumlah 20 peserta di tanggal 29 April 2024 sampai dengan 5 Mei 2024 dan jika diperlukan akan dilanjutkan dengan pendampingan secara online. Metode yang digunakan dalam PKM ini adalah penyuluhan atau ceramah, tutorial, diskusi, pendampingan dan assesment. Hasil PKM dari 20 peserta UMKM diperoleh informasi tingkat pemahaman peserta terhadap materi yang diberikan sebesar 75%. Selanjutnya tim pengabdian masih melakukan pendampingan di lapangan selama 2 minggu. Diharapkan PKM ini bermanfaat untuk berbagai pihak diantaranya pelaku UMKM itu sendiri, Bank Indonesia, Ikatan Akuntan Indonesia, Pemerintah dan bagi akademisi.</p> 2024-08-23T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/324 Pendidikan Desa Berkualitas : Revitalisasi Pemberdayaan Literasi dan Kreativitas Anak di Desa Balongwono 2024-08-25T03:08:06+00:00 Elfitra Widia 21042010186@student.upnjatim.ac.id Adi Bimantoro elfitrawidia19@gmail.com Riki Zogik Firmansyah elfitrawidia19@gmail.com Himdani Ghazian elfitrawidia19@gmail.com Elvina Rosita Anggraini elfitrawidia19@gmail.com Siti Kayyisa Nakhwa Endjani elfitrawidia19@gmail.com Hanjas Mahatma Wijaya elfitrawidia19@gmail.com Bintang Anggraini Fania Gunawan elfitrawidia19@gmail.com Septya Asmoro Wati elfitrawidia19@gmail.com Hendra Maulana elfitrawidia19@gmail.com <p>Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat yang bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata melalui berbagai kegiatan. Dalam KKN ini, fokus tujuan program kerja adalah untuk mengembangkan literasi, kreativitas anak dan membangun fasilitas bermain edukatif di Desa Balongwono. Program ini terdiri dari 3 kegiatan utama, yaitu Taman Baca, Taman Bermain, dan Kreativitas Menghias dengan biji-bijian. Pojok Baca dibuat dengan tujuan untuk meningkatkan minat membaca dan peluang literasi bagi anak-anak setempat. Selain itu, program menghias gambar dengan biji-bijian dirancang untuk mengajarkan kreativitas dan keterampilan motorik halus anak-anak sekaligus memperkenalkan mereka pada proyek seni yang sederhana. Sedangkan pembangunan taman bermain berfokus pada penciptaan taman bermain yang aman dan mendidik, dimana anak-anak dapat belajar dan bermain pada saat yang bersamaan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan minat membaca, kreativitas dan partisipasi aktif anak dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan. Keterlibatan masyarakat dalam mendukung keberlanjutan proyek ini juga sangat penting bagi keberhasilan proyek. Kajian ini memberikan gambaran tentang pentingnya kolaborasi antara pelajar, masyarakat dan pemerintah desa untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung perkembangan anak di pedesaan. Hasil kerja ini diharapkan dapat memberikan dampak jangka panjang bagi masyarakat.</p> 2024-08-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/327 Pentingnya Vaksinasi Dalam Pemberian Vitamin A Pada Balita Bersama Kader Posyandu Di Surabaya 2024-08-25T08:43:46+00:00 Fahmi Yahya Firmansyah 21041010308@student.upnjatim.ac.id Khoirun Nisak Shabira 21042010255@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gidboediono@gmail.com <p>Vaksinasi mempunyai peran yang penting dalam pemberian vitamin A pada balita karena vaksinasi dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh balita. Vitamin A sendiri merupakan salah satu gizi penting untuk balita karena vitamin A akan melindungi balita dari beberapa resiko penyakit terutama gangguan fungsi mata. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kegiatan sosialisasi pentingnya Vitamin A terhadap optimalisasi pertumbuhan, dan perkembangan balita. Kegiatan tersebut dilakukan dengan cara sosialisasi kepada masyarakat yang memiliki balita usia (6-59 bulan) bersama kader posyandu Di Surabaya. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa masyarakat sangat antusias dalam adanya sosialisasi ini, karena pemberian vitamin A sendiri dapat meningkatkan daya tahan tubuh (mencegah kesakitan berulang) dan juga mencapai perkembangan yang optimal. Dengan diadakannya sosialisasi ini masyarakat menjadi tahu bahwa pentingnya pemberian vitamin A pada balita</p> 2024-08-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/329 Workshop Pembuatan Lilin Aromaterapi Dari Minyak Jelantah Di SDN Sepande 2024-08-25T10:57:28+00:00 Binti Azizatun Nafi’ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Eka Anestya Octavia 21032010132@student.upnjatim.ac.id Maratus Sholikah 21051010076@student.upnjatim.ac.id Mikio Alif Hardi Ariyanto 21042010193@student.upnjatim.ac.id <p>Kebutuhan mendesak untuk solusi berkelanjutan dalam pengelolaan limbah rumah tangga, khususnya minyak jelantah yang seringkali menjadi masalah lingkungan. Di sekolah-sekolah dasar, ada potensi besar untuk mengedukasi generasi muda mengenai praktik ramah lingkungan melalui kegiatan yang praktis dan menarik. Untuk itu, penelitian ini mengevaluasi efektivitas Workshop pembuatan lilin aromaterapi dari minyak jelantah yang diadakan di SDN Sepande. Workshop ini bertujuan memberikan pemahaman kepada siswa tentang cara mengolah minyak jelantah menjadi produk yang bermanfaat, sekaligus menanamkan prinsip keberlanjutan dan pengelolaan limbah. Metode pelaksanaan melibatkan observasi langsung dampak minyak jelantah, wawancara dengan peserta, dan praktik pembuatan lilin aromaterapi dari minyak jelantah. Hasil menunjukkan bahwa siswa tidak hanya memperoleh keterampilan praktis dalam pembuatan lilin, tetapi juga meningkatkan kesadaran mereka tentang pentingnya daur ulang dan pengelolaan limbah. Penilaian terhadap kualitas lilin yang dihasilkan menunjukkan bahwa produk akhir memiliki kualitas yang memadai dan dapat digunakan sebagai alternatif ramah lingkungan untuk lilin komersial. Kesimpulannya, Workshop ini berhasil meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa mengenai pembuatan lilin aromaterapi dari bahan daur ulang serta mendorong mereka untuk lebih peduli terhadap isu lingkungan.</p> 2024-08-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/339 Optimalisasi Desa Padat Penduduk Melalui Metode Urban Farming Menggunakan Aquaponik 2024-08-26T10:18:22+00:00 Ayunda P. A. Larasati ayundalarasati.2003@gmail.com Putri C. S. Hartini 21034010150@student.upnjatim.ac.id Tukiman tukiman_upnjatim@yahoo.com <p>Sistem aquaponik adalah salah satu sistem terintegrasi antara akuakultur dengan hidroponik dimana limbah budidaya ikan berupa sisa metabolisme dan sisa pakan dijadikan sebagai pupuk untuk tanaman. Jika urban farming dikembangkan secara terpadu, maka menjadi solusi untuk mencapai pembangunan perkotaan yang berkelanjutan. Oleh karena itu, tujuan dibuatnya artikel ini adalah untuk mengimplementasikan metode aquaponik di Kelurahan Sidoklumpuk sebagai upaya optimalisasi lahan sempit untuk memberdayakan warga dan meningkatkan ketersediaan pangan. Kegiatan sosialisasi dan implementasi dilaksanakan pada hari Sabtu, 9 Agustus 2024 dan Minggu, 10 Agustus 2024 di empat RT yakni RT 3, 5, 9, 11. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Kelurahan Sidoklumpuk ini membuahkan hasil dalam memanfaatkan lahan sempit untuk melakukan kegiatan urban farming. Dengan demikian, program kerja ini dapat dijadikan model pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan dalam penggunaan lahan sempit. Yang diharapkan dapat diimplementasikan di daerah lain untuk memanfaatkan lahan sempit dan menciptakan peluang ekonomi.</p> <p><em> </em></p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/341 Sosialisasi Budidaya Maggot untuk Pengolahan Sampah Organik di Kelurahan Sidoklumpuk, Kabupaten Sidoarjo 2024-08-26T10:57:09+00:00 Firdause Fayzul Haq firdause2906@gmail.com Mayra Reninta Khansa mayrareninta05@gmail.com Tukiman tukiman_upnjatim@yahoo.com <p>Permasalahan sampah di masyarakat, khususnya di Kelurahan Sidoklumpuk, Sidoarjo, menjadi isu mendesak yang berdampak pada lingkungan dan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji efektivitas budidaya maggot Black Soldier Fly (BSF) sebagai solusi pengelolaan limbah organik rumah tangga dan peningkatan nilai ekonomi bagi masyarakat setempat. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini mengamati secara langsung penerapan budidaya maggot melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) T oleh mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur. Data dikumpulkan melalui observasi lapangan dan wawancara dengan masyarakat yang terlibat dalam program sosialisasi dan pelatihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan maggot sebagai pengolah limbah organik efektif mengurangi volume sampah hingga 60% dalam waktu tiga bulan, sekaligus menghasilkan kompos dan pakan ternak berkualitas tinggi. Partisipasi masyarakat dalam budidaya maggot juga meningkat, menunjukkan potensi ekonomi yang signifikan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa budidaya maggot BSF tidak hanya membantu dalam pengelolaan limbah organik secara berkelanjutan tetapi juga memberdayakan masyarakat melalui penciptaan lapangan pekerjaan dan peningkatan pendapatan. Temuan ini penting untuk mendorong adopsi luas budidaya maggot sebagai solusi lingkungan dan ekonomi di masyarakat perkotaan.</p> <p><em> </em></p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/343 Optimalisasi Potensi Lokal Dengan Sosialisasi Minuman Kesehatan Bandrek Telang Di Kelurahan Mulyorejo 2024-08-26T14:00:00+00:00 Muhammad Farhan Siddik Abdillah 21034010109@student.upnjatim.ac.id Arunandati Sulistyaningsih 21042010272@student.upnjatim.ac.id Rheiza Marell Anugerah 21042010229@student.upnjatim.ac.id Muhammad Kamaluddin 21025010217@student.upnjatim.ac.id Syahbana Paramarta 21025010201@student.upnjatim.ac.id Omair Davy Zakaria Nurdin 21013010238@student.upnjatim.ac.id Heidy Grasela Kefi 21033010079@student.upnjatim.ac.id Condro Widodo condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id <p>Kegiatan pengabdian masyarakat ini membahas mengenai sosialisasi minuman kesehatan bandrek telang. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan mempraktikkan secara langsung terhadap 20 peserta anggota Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Kelurahan Mulyorejo. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yakni ceramah dan demonstrasi langsung untuk menjelaskan manfaat minuman kesehatan bandrek telang dan membuat langsung minuman kesehatan bandrek telang. Dari pengabdian ini, masyarakat Kelurahan Mulyorejo dapat lebih siap dan sehat dalam menghadapi musim pancaroba yang tidak menentu</p> 2024-08-26T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/346 Sosialisasi Pemanfaatan Kulit Buah Yang Di Fermentasi Sebagai Eco Enzym Di Desa Kalipecabean 2024-08-27T00:22:03+00:00 Axanda Bilqis Prameswari 21013010352@student.upnjatim.ac.id Erlangga Eka Taruna 21032010214@student.upnjatim.ac.id Andrew Naratama Widodo 21035010082@student.upnjatim.ac.id Dewi Puspa Arum 21035010082@student.upnjatim.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan pengelolaan sampah organik di Desa Kalipecabean melalui sosialisasi pembuatan eco-enzim. Kegiatan sosialisasi yang dilakukan kepada 60 ibu-ibu PKK pada tanggal 20 Agustus 2024 berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengolah limbah organik. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa 86,67% peserta ingin belajar lebih lanjut tentang eco-enzim, 93,33% berminat untuk membuat eco-enzim sendiri, dan 91,67% merasa puas dengan kegiatan sosialisasi. Kegiatan ini membuktikan bahwa dengan pendekatan yang tepat, masyarakat dapat dilibatkan secara aktif dalam upaya pelestarian lingkungan.</p> 2024-08-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/350 Pembuatan Dan Pemanfaatan Limbah Organik Menjadi Pupuk Cair Mikroorganisme Lokal (Mol) Di Desa Balongwono, Kabupaten Mojokerto 2024-08-27T10:40:18+00:00 Muhammad Fathin Ridlolloh muhammadfafa011@gmail.com Abyantara Rasendriya Aryaputra Raharjo Abyantara69@gmail.com <p>Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu para warga untuk mengetahui cara pembuatan pupuk organik cair (POC) dengan cara fermentasi bahan sampah organik dengan bantuan effective microorganisme. kegiatan ini dilakukan dengan ibu-ibu PKK desa Balongwono Mojokerto. Metode kegiatan yang digunakan adalah dengan memberikan pelatihan pemanfaatan sampah organik cair sehingga diharapkan dapat menghasilkan hasil yang optimal baik dari segi finansial maupun dari segi recycle sampah yang berbasis sustainable manufacturing. Upaya pembuatan pupuk organik cair (POC) berbasis Mikroorganisme Lokal (MOL) dari limbah memberikan manfaat disatu sisi menyelesaikan problem penumpukan volume sampah dan disisi lain sebagai wujud sumbangsih nyata dalam mendorong terwujudnya pertanian organik di Indonesia yakni berupa pupuk organik yang ramah lingkungan.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/356 Pengembangan : UMKM Pendampingan Digitalisasi UMKM di Desa Domas Dengan Aplikasi Google Maps 2024-08-28T12:48:21+00:00 Sjarief Hidajat sjariefhidajat123@gmail.com Febby Dzurrotul Amaliyah 21042010184@student.upnjatim.ac.id Azzahrah Putri Arindi 21041010220@student.upnjatim.ac.id Qonita Mumtazia Kamilah 21025010185@student.upnjatim.ac.id Siti Alisia Asri Suprapto 21013010293@student.upnjatim.ac.id Ahmad Fanani Suryanto 21043010290@student.upnjatim.ac.id Nancy Anggita 21043010350@student.upnjatim.ac.id Feby Yola Br Tarigan 21032010162@student.upnjatim.ac.id Galuh Candra Mustika Dewi 21013010252@student.upnjatim.ac.id Cherry Novia Cantika 21013010282@student.upnjatim.ac.id <p>Penelitian ini menekankan pada implementasi digitalisasi melalui penerapan lokasi Google Maps di Desa Domas, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, sebagai solusi untuk mengatasi tantangan dalam pemasaran dan distribusi produk UMKM di wilayah pedesaan. Pada pendampingan yang dilakukan saat survey yaitu UMKM di Desa Domas akan didaftarkan lokasi usaha di Google Maps serta dengan diberikan pendampingan tujuan untuk mengetahui manfaat dari digitalisasi UMKM melalui pendaftaran Google Maps. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa penggunaan Google Maps, khususnya fitur Google My Business, memungkinkan UMKM untuk menyediakan lebih banyak informasi kepada konsumen, memperluas jangkauan pasar, serta meningkatkan efisiensi pemasaran. Pemberian dukungan dari masyarakat dan perangkat desa berpengaruh dalam berjalannya digitalisasi ini sehingga dapat memajukan perkembangan ekonomi lokal dan inklusif. Penelitian ini memberikan wawasan berharga tentang implementasi digitalisasi untuk pemberdayaan UMKM di desa dan bisa dijadikan contoh bagi wilayah lain dengan kondisi yang serupa.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/358 Kuliah Kerja Nyata: Pengabdian kepada masyarakat melalui Kegiatan Sosialisasi Hidup Bersih dan Sehat di SD Muhammadiyah 8 Surabaya, Desa Dukuh Sutorejo, Kota Surabaya 2024-08-29T04:49:16+00:00 Rhevuano Naoval S 21042010246@student.upnjatim.ac.id Dandi C. Torong condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id Rahma Vivi condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id Mohammad Syaiful Rahman condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id Condro Widodo condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id <p>Artikel ini menjelaskan tentang pelaksanaan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) oleh Kelompok 8 KKNT Bela Negara UPN “Veteran” Jawa Timur yang berfokus pada pendidikan kesehatan di SD Muhammadiyah 8 Surabaya. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anak-anak sekolah dasar mengenai kebersihan pribadi, khususnya cuci tangan dan sikat gigi. Metode yang digunakan termasuk sesi edukasi interaktif dan demonstrasi praktis, yang berhasil meningkatkan pengetahuan dan praktek kebersihan anak-anak secara signifikan. Hasilnya menunjukkan perlunya program pendidikan kesehatan yang terstruktur dan berkelanjutan dalam kurikulum sekolah untuk mendukung pola hidup sehat sejak dini. Penelitian ini merekomendasikan integrasi program kesehatan serupa dalam kurikulum sekolah untuk memastikan dampak jangka panjang pada kesejahteraan anak-anak.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/275 Pelatihan Ai Dan Canva Untuk Pemasaran Produk UMKM Di Dukuh Sutorejo Surabaya 2024-08-05T06:06:12+00:00 Rizki Rizki Setyo Putro Robawa rizkirobawa@gmail.com Aisah Putri Maharani aisahputrimaharani@gmail.com Putri Amabel Carissa Pradana putriiamabel@gmail.com Intan Pematasari Fitri Agustine intanpfa@gmail.com Fira Fatma Salsabila firafatmas1@gmail.com Puspita Dwi Firnanda pd.firnanda@gmail.com Condro Widodo condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id <p><span style="font-weight: 400;">Pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan di Kelurahan Dukuh Sutorejo, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya, bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemasaran digital bagi para pemilik Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) setempat. Dalam era digital yang berkembang pesat, UMKM menghadapi tantangan besar dalam mempertahankan daya saingnya. Oleh karena itu, program kerja ini difokuskan pada sosialisasi dan pelatihan penggunaan teknologi AI dan aplikasi Canva sebagai sarana pemasaran produk. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi tiga tahapan: pengajuan proposal dan perizinan, sosialisasi dan penyuluhan, serta praktik materi. Pada tahap sosialisasi, peserta diperkenalkan dengan teknologi AI dan aplikasi Canva, serta manfaat dan teknik penggunaannya dalam pemasaran digital. Selanjutnya, peserta diberikan kesempatan untuk mempraktikkan materi yang telah disampaikan dengan pendampingan dari tim pelaksana. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa peserta pelatihan mampu meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka dalam menggunakan teknologi AI untuk foto produk serta membuat desain konten yang menarik. Pelatihan ini tidak hanya memberikan pengetahuan teknis, tetapi juga memotivasi para pemilik UMKM untuk terus mengembangkan usaha mereka melalui pemasaran digital yang lebih efektif dan efisien. Dengan demikian, kegiatan ini berhasil memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas pemasaran produk UMKM di Kelurahan Dukuh Sutorejo</span><em><span style="font-weight: 400;">.</span></em></p> 2024-08-09T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/277 Perwujudan Program “Menuju UMKM Naik Kelas” di Desa Bluru Kidul Kabupaten Sidoarjo 2024-08-07T09:21:23+00:00 Riska Febrian 21011010015@student.upnjatim.ac.id Imro’atul Fadilla 21041010061@student.upnjatim.ac.id Firly Erysa Faldilal Nuraini 21041010134@student.upnjatim.ac.id Suci Rohmatul Rizky 21013010031@student.upnjatim.ac.id Shanella Oktabilla Timoriawan 21013010085@student.upnjatim.ac.id Yovie Oktavia 21043010045@student.upnjatim.ac.id Ubaidillah 21032010101@student.upnjatim.ac.id Fina Martcelina 21035010019@student.upnjatim.ac.id Ahmad Yusuf Habibur Rouf 21035010065@student.upnjatim.ac.id Ganes Aurora Santoso 21033010040@student.upnjatim.ac.id <p>Pelaksanaan pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan meningkatkan kapasitas dan kemampuan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam mengelola usaha melalui tiga fokus utama Perbaikan data Nomor Induk Berusaha (NIB), penggunaan aplikasi SIAPIK dalam pembukuan, dan penentuan Harga Pokok Penjualan (HPP). Program ini dilaksanakan di Desa Bluru Kidul Kecamatan Sidoarjo dengan melibatkan 20 pelaku UMKM. Tujuan dari kegiatan ini adalah para pelaku UMKM paham akan pentingnya dan bagaimana cara perbaikan dalam NIB, teknik pencatatan keuangan yang efisien menggunakan aplikasi SIAPIK, serta metode akurat dalam perhitungan HPP untuk menentukan harga jual yang kompetitif. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan melakukan sosialisasi dan pelatihan kepada para pelaku UMKM Desa Bluru Kidul. Hasil dalam kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan pelaku UMKM dalam&nbsp; Perbaikan data Nomor Induk Berusaha (NIB), penggunaan aplikasi SIAPIK dalam pembukuan, dan penentuan Harga Pokok Penjualan (HPP) yang dapat meningkatkan daya saing dan profesionalisme usaha. Para pelaku UMKM juga merasakan manfaat praktis dari penerapan materi sosialisasi dan pelatihan dalam kemudahan akses pembiayaan dan peningkatan profitabilitas.</p> 2024-08-10T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/280 Optimalisasi Branding UMKM di Desa Sepande Kec. Candi, Sidoarjo Melalui Digital Marketing 2024-08-08T06:38:25+00:00 Binti Azizatun Nafi’ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Aprilia Mulyaningtyas 21042010026@student.upnjatim.ac.id Bagas Branahda Putra Agung 21042010083@student.upnjatim.ac.id Mutiara Adilah Putrifia 21043010170@student.upnjatim.ac.id Handy Wiranata 21033010041@student.upnjatim.ac.id Anggeli Susi Rose Ardian 21041010063@student.upnjatim.ac.id Singgih Alfiyahya 21013010086@student.upnjatim.ac.id Rosaria Angelita Nugraini 21012010155@student.upnjatim.ac.id Chryssantania Maqfirra Erwanti 21043010047@student.upnjatim.ac.id Nailatus Sa'adah Sarmadiyah 21043010107@student.upnjatim.ac.id Aulia Rizka Septyanti 21025010069@student.upnjatim.ac.id <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mengimplementasikan strategi digital marketing dalam upaya mengoptimalkan branding UMKM di Desa Sepande, Kecamatan Candi, Sidoarjo. Digital marketing menjadi alat yang efektif untuk meningkatkan visibilitas dan daya saing UMKM di pasar yang semakin kompetitif. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian ini memberikan penerapan berbagai platform digital seperti media sosial khususnya media Facebook dalam memperkuat citra merek UMKM lokal. Data dikumpulkan melalui hasil survey dan observasi pada UMKM sekitar Desa Sepande. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan digital marketing secara signifikan mampu meningkatkan kesadaran merek, memperluas jangkauan pasar, dan meningkatkan interaksi dengan konsumen. Namun, tantangan seperti keterbatasan pengetahuan teknologi, sumber daya mabusia dan akses internet yang terbatas masih perlu diatasi. Oleh karena itu, pelatihan dan pendampingan berkelanjutan dalam penggunaan teknologi digital menjadi rekomendasi penting untuk memastikan keberhasilan optimalisasi branding UMKM di Desa Sepande. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pengambil kebijakan dan pelaku UMKM Desa Sepande dalam merumuskan strategi branding yang efektif melalui digital marketing.</p> 2024-08-08T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/282 Pengembangan Masyarakat Melalui Pelatihan Dan Pembuatan Selai Jagung Di Desa Latsari, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang 2024-08-09T16:30:25+00:00 Theofania Doa Andani Christabela 21033010003@student.upnjatim.ac.id Natasya Firdaus Supriyanto 21041010072@student.upnjatim.ac.id Syakur Wirdian Triantoro 21051010010@student.upnjatim.ac.id Titan Baihaqi Akbar Nugroho 21042010248@student.upnjatim.ac.id Rangga Meulligga Daniarko 21042010039@student.upnjatim.ac.id <p>Jagung manis merupakan varietas yang digemari oleh masyarakat karena memiliki aroma khas, rasa manis, dan warna menarik. Karena biasanya hanya dijual langsung, potensinya belum dimanfaatkan sepenuhnya. Untuk meningkatkan nilai ekonomi jagung, pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan ibu-ibu PKK di Desa Latsari dalam pengolahan jagung. Observasi, persiapan, dan pelaksanaan, serta evaluasi adalah empat langkah dalam proses pengabdian ini. Kegiatan ini menunjukkan bahwa ibu-ibu PKK di Desa Latsari dapat memperoleh keterampilan dan pemahaman tentang proses pembuatan selai jagung manis. Hasilnya, ibu-ibu PKK Desa Latsari telah diedukasi dan dibantu dalam mengembangkan ide-ide untuk mengolah jagung. Untuk pengabdian masyarakat yang akan datang, diharapkan ada pelatihan lanjutan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan ibu-ibu PKK di Desa Latsari. Ini akan memungkinkan penciptaan produk olahan baru dan peluang ekonomi lainnya.</p> 2024-08-09T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/285 Pendampingan Pembelajaran Vocabulary dan Implementasi (Studi Kasus : Siswa Kelas 3 dan 4 SDN Sarirogo) 2024-08-10T15:08:52+00:00 Budi Prabowo bprabowo621@gmail.com Krisna Dwi Namduga 21011010008@student.upnjatim.ac.id Wahyu Adinda Rizky 21013010320@student.upnjatim.ac.id Lucky Yunita Devi 21025010013@student.upnjatim.ac.id Muhamad Afif Nur Hisyam 21035010016@student.upnjatim.ac.id Ariqah Khaerunnisa Alindi 21051010049@student.upnjatim.ac.id <p>Bahasa Inggris ialah bahasa internasional yang harus dipelajari sejak dini. Pentingnya bisa berbahasa inggris menentukan kemudahan untuk jenjang pendidikan selanjutnya. Jurnal ini bertujuan untuk mengetahui sudut pandang siswa terhadap mata pelajaran bahasa Inggris setelah dilakukan metode observasi dan wawancara selama pembelajaran. Objek penelitian merupakan siswa kelas 3 dan 4 SDN Sarirogo yang berjumlah 40 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan pengamatan, wawancara, dan kuisioner yang diberikan kepada para siswa sehingga data tersebut dapat dianalisa untuk bisa ditarik kesimpulan Hasil penelitian menunjukkan 58% siswa merasa lebih mudah memahami bahasa Inggris menggunakan lagu dan 63% merasa lebih mudah memahami bahasa Inggris dengan interaksi games sederhana. Hal ini dapat dijadikan bahan evaluasi bagi pihak sekolah dalam proses pembelajaran agar siswa menyenangi pembelajaran bahasa Inggris dan menghasilkan siswa yang berkompeten.</p> 2024-08-10T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/287 Sosialisasi Digital Marketing dan Branding Produk sebagai Pemberdayaan UMKM Era Digital di Desa Gondek 2024-08-11T00:45:52+00:00 Cindy Charissa Octaviani 21041010157@student.upnjatim.ac.id Alsya Puteri Pradanti 21042010036@student.upnjatim.ac.id Mailani Tahta Salsabila 21043010060@student.upnjatim.ac.id Zafira Rizqi Cahyaningrum 21043010206@student.upnjatim.ac.id Reza Febrianto 21043010117@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita Roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p><em>&nbsp;</em><em>The incorporation of product branding and digital marketing as tactics in supporting MSME empowerment in the digital era is explored in this study. As social media and technology evolve, MSMEs must use digital channels to market their products. This study highlights a socialization technique that can improve MSME participants' in Gondek Village, Mojowarno District, Jombang Regency understanding of branding and digital marketing. The implementation was carried out with two methods, namely digital marketing &amp; branding materials and classes in the form of product photo practice. Training and mentoring are expected to help MSMEs establish a strong brand identity, expand customer reach, and utilize social media and e-commerce efficiently. The results of this socialization process show that MSMEs can become more competitive and sell more when they have a deeper understanding of digital marketing in an increasingly competitive market. Therefore, this study provides useful advice for MSMEs on how to align themselves and thrive in the digitally-driven business era.</em></p> 2024-08-19T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/290 Implementasi Pendampingan UMKM Melalui Pemanfaatan Digital Marketing di Desa Gelam Sidoarjo 2024-08-11T06:51:49+00:00 Andini Hasriyanty Rizqi 21043010108@student.upnjatim.ac.id Syalaisa Amani Fatihah 21042010144@student.upnjatim.ac.id Yayuk Nur Arofah 21041010137@student.upnjatim.ac.id Alfian Rizky Maulana 21032010024@student.upnjatim.ac.id Divanda Oktavia Rizkita 21013010033@student.upnjatim.ac.id Intan Anis Fitria 21035010021@student.upnjatim.ac.id Imelda Nauli Gultom 21044010083@student.upnjatim.ac.id Wulan Nur Aini 21012010156@student.upnjatim.ac.id Sindhy Nurhaliza 21043010048@student.upnjatim.ac.id Chandra Nabila Rahmawati 21034010018@student.upnjatim.ac.id Binti Azizatun Nafi’ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id <p>Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia masih menghadapi berbagai kendala, salah satunya adalah kurangnya akses ke pasar dan kurangnya keterampilan dalam memanfaatkan teknologi digital untuk memperluas pasar dan meningkatkan penghasilan. Penelitian ini mengeksplorasi UMKM melalui pemanfaatan digital marketing di Desa Gelam, Sidoarjo. Seiring dengan meningkatnya penggunaan internet dan teknologi digital, UMKM diharapkan dapat memanfaatkan digital marketing untuk meningkatkan daya saing dan pertumbuhan bisnis mereka. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus digunakan untuk memahami secara mendalam bagaimana program pendampingan digital marketing diterapkan dan dampaknya terhadap pelaku UMKM di desa ini. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan pelaku UMKM dan pendamping, observasi lapangan, serta analisis dokumentasi yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program pendampingan yang dilakukan berhasil meningkatkan keterampilan digital pelaku UMKM dan memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai strategi pemasaran online. Pendampingan tersebut berfokus pada pelatihan penggunaan media sosial, e-commerce, dan alat analitik untuk memaksimalkan potensi pemasaran produk. Kesimpulannya, implementasi pendampingan UMKM melalui digital marketing di Desa Gelam menunjukkan potensi signifikan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan meningkatkan daya saing UMKM di era digital.</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/293 Pengolahan Limbah Bonggol Jagung Menjadi Bahan Bakar Alternatif Briket Di Desa Gondek, Jombang 2024-08-11T09:06:29+00:00 Lisa Vatma Ningsih 21035010029@student.upnjatim.ac.id Ainia Ayu Silvia 21012010176@student.upnjatim.ac.id Sultan Syarif Cakrayuda 21042010093@student.upnjatim.ac.id Clarissa Putri Monica 21031010041@student.upnjatim.ac.id Leo Slamet Prasetyo 21036010012@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p>Pengolahan limbah bonggol jagung menjadi bahan bakar alternatif briket di Desa Gondek, Kabupaten Jombang, bertujuan untuk mengatasi masalah limbah pertanian dan menyediakan sumber energi yang ramah lingkungan. Penelitian ini mengkaji proses konversi bonggol jagung menjadi briket melalui metode pemadatan dan pencampuran dengan bahan pengikat alami. Proses ini melibatkan pengeringan, penghancuran, pencampuran dengan bahan aditif, dan pemampatan untuk menghasilkan briket yang berkualitas. Hasil uji menunjukkan bahwa briket yang dihasilkan memiliki daya bakar yang baik dan emisi yang rendah dibandingkan dengan bahan bakar konvensional. Implementasi program ini diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah limbah pertanian, mengurangi dampak lingkungan, serta memberikan alternatif energi yang ekonomis bagi masyarakat Desa Gondek.</p> 2024-08-19T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/295 Implementasi Program Elang Bangsa (Edukasi Gemilang Berkembang Bersama) Terhadap Anak SDN Jambuwok, Mojokerto 2024-08-11T12:32:56+00:00 Marseli Arzismi 21051010022@student.upnjatim.ac.id Rassel Putra Adhia 21042010050@student.upnjatim.ac.id Rahma Rizqiyatul Mazidah 21041010004@student.upnjatim.ac.id Azizah Ramadhani Mega Nahda W 21041010095@student.upnjatim.ac.id Syarief Hidayat sjariefhidajat123@gmail.com <p>Keberadaan pendidikan anak masih menjadi keurgensian terkhusus lingkup pedesaan karena belumnya terfasilitasi secara optimal sebagaimana di perkotaan. Sumber daya manusia dan kurikulum belum tercukupi semaksimalnya. Hadirnya inovasi program kerja dalam kegiatan KKN ini menghasilkan berbagai tuaian positif dari masyarakat setempat. Kehadiran program kerja ELANG BANGSA (Edukasi Gemilang Berkembang Bersama) membawakan manfaat bagi anak-anak terkhususkan siswa SDN Jambuwok, Kab. Mojokerto. Inovasi program ini menyalurkan bimbingan belajar (les gratis) intensif selama satu minggu diluar jam sekolah. Pembelajaran disesuaikan dengan pelajaran tiap kelasnya dengan mengulas materi sembari mengerjakan PR serta membuat kerajinan tangan. Metode dalam menggerakan program ini dimulai dari observasi lapangan ke SDN Jambuwok, membuat perizinan, hingga eksekusi les gratis saat malam hari diselenggarakan di Balai Desa Jambuwok. Hasil pengimplementasiannya menciptakan berbagai manfaat dampak positif terhadap siswa SDN Jambuwok yang berkontribusi, orang tua, masyarakat setempat, serta penyelenggara mahasiswa KKN. Oleh karena itu, pentingnya untuk selalu menyamaratakan kualitas pendidikan dimanapun dan untuk siapapun</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/297 Sosialisasi dan Pendampingan Legalitas Usaha serta Pemasaran Digital Melalui Program KKN - T Bela Negara Untuk Meningkatkan Daya Saing UMKM di Desa Jambuwok 2024-08-11T12:39:51+00:00 Muhamad Wahyu Yusro 21011010106@student.upnjatim.ac.id Talitha Zaidah Azmi 21043010079@student.upnjatim.ac.id Muhammad Raihan Singgih Pratama 21035010043@student.upnjatim.ac.id Adinda Tiara Khansa 21031010057@student.upnjatim.ac.id Syarief Hidayat sjariefhidajat123@gmail.com <p>Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memainkan peran penting di perdagangan bebas dalam mendorong pembangunan ekonomi bagi kesejahteraan rakyat Indonesia. Melihat peluang ini kami mahasiswa KKN-T Bela Negara kelompok 06 hadir dengan memberikan bantuan kepada UMKM di Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto berupa pembuatan legalitas usaha dan melakukan sosialisasi pemasaran digital untuk memudahkan UMKM bersaing dalam pasar global. Dalam Program ini, kami berupaya membantu pelaku UMKM memahami pentingnya memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) dan pemanfaatan teknologi digital. Meskipun mengahadapi beberapa tantangan seperti kurangnya pemahaman teknologi dan keterbatasan akses internet, program ini berhasil menumbuhkan kesadaran masyarakat Desa Jambuwok akan pentingnya legalitas usaha dan memberikan keterampilan dan pengetahuan baru kepada peserta dalam dunia pemasaran digital. Pelaku UMKM yang mengikuti program ini menjadi lebih percaya diri dalam bersaing di pasar yang lebih luas, dengan bekal pengetahuan yang mereka dapatkan untuk terus mengembangkan usaha mereka ke depan.</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/299 Program “Sepande Berseri” : Ciptakan Kesadaran Lingkungan Untuk Peningkatan Skor SDGs Desa 2024-08-12T09:12:04+00:00 Binti Azizatun Nafi’ah binti.azizatun.adneg@upnjatim.ac.id Felicia Christy Revana 21013010032@student.upnjatim.ac.id Fatikhah Cahyani 21031010029@student.upnjatim.ac.id Arifani Salica Putri Winarno 21013010142@student.upnjatim.ac.id Raphael Rio Dewa Senggarang 21035010066@student.upnjatim.ac.id Melinda Agustina Arum Pratiwi 21011010081@student.upnjatim.ac.id Dwike Julia Ajeng Ayuningtyas 21025010122@student.upnjatim.ac.id Azzuma Prameswari 21035010020@student.upnjatim.ac.id Natasya Salsabila Putri Djunaidy 21031010096@student.upnjatim.ac.id Ahmad Fadhil Rizqullah 21081010098@student.upnjatim.ac.id Wilujeng Rastinur Kholifah 21034010104@student.upnjatim.ac.id <p>Program Pengabdian Kepada Masyarakat Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bagian dari kurikulum yang bertujuan untuk mengintegrasikan prinsip Tri Dharma perguruan tinggi melalui pemberdayaan masyarakat secara langsung. Dalam rangka meningkatkan kepedulian dan kebersihan lingkungan di Desa Sepande, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo, mahasiswa KKN-T Bela Negara UPN “Veteran” Jawa Timur melakukan program pengabdian masyarakat dan pembuatan wadah sampah organik dan anorganik. Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan sampah rumah tangga yang berdampak pada kesehatan masyarakat dan lingkungan hidup, serta meningkatkan kesadaran lingkungan masyarakat terhadap nilai-nilai SDG mengenai lingkungan pedesaan. Metode yang digunakan di dalam kegiatan ini adalah <em>Participatory Action Research</em> (PAR) yang melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat. Kegiatan ini diawali dengan identifikasi masalah, perencanaan dan perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan,&nbsp; refleksi dan evaluasi. Hasil dari kegiatan tersebut tidak hanya menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat, namun juga menunjukkan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan lingkungan dan pengelolaan sampah. Diharapkan kegiatan serupa&nbsp; terus dilakukan secara berkelanjutan untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Desa Sepande</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/301 Pemanfaatan Lahan Terbatas Dengan Penanaman Hidroponik di Desa Kedungpeluk Sidoarjo 2024-08-13T02:32:39+00:00 Dewi Puspa Arum 21011010019@student.upnjatim.ac.id Clara Sati Dwi Anggraini 21025010125@student.upnjatim.ac.id Dewi Shasa Bella 21032010108@student.upnjatim.ac.id Naia Putri Harendsa 21032010108@student.upnjatim.ac.id <p>Hidroponik merupakan suatu metode budidaya sistem penanaman tanpa menggunakan tanah sebagai media tanam. Hidroponik memiliki keuntungan dalam menyerap nutrisi langsung dari tanaman, sehingga membutuhkan lebih sedikit air dan lahan dibandingkan metode tradisional. Sistem hidroponik yang digunakan pada program ini adalah sistem hidroponik Deep Water Culture (DWC) yang menggunakan pipa paralon dan net-pot sebagai wadah hidroponik serta rockwool sebagai media tanam. Penulis memilih program pelatihan budidaya dan perawatan hidroponik untuk kegiatan Kuliah Kerja Nyata karena Desa Kedungpeluk Sidoarjo sudah memilki instalasi hidroponik namun terbengkalai karena kurangnya pengetahuan mengenai penanaman dan perawatan hidroponik. Edukasi ini diberikan kepada ibu-ibu kader yang aktif berkegiatan di Desa Kedungpeluk.</p> 2024-08-11T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/303 Implementasi Program Simbiosa (Edukasi Mengenai BIOSAKA) Terhadap Petani Di Desa Penggaron 2024-08-15T07:08:59+00:00 Dhian Satria dhian.satria@upnjatim.ac.id Ais Mariya Ulva 21042010154@student.upnjatim.ac.id Diaz Syifa Rahmania 21042010035@student.upnjatim.ac.id Maya Novita 21025010030@student.upnjatim.ac.id Nutffi Luqi L.F 21033010048@student.upnjatim.ac.id Reza Zakaria 21042010092@student.upnjatim.ac.id <p>Indonesia sebagai negara agraris dengan 40% penduduk bekerja di sektor pertanian sedang menghadapi tantangan penggunaan pupuk anorganik berlebihan yang mengakibatkan kerusakan kualitas tanah dan menurunkan produktivitas. Sebagai solusinya, biosaka diperkenalkan sebagai alternatif ramah lingkungan. Biosaka merupakan elisitor biologis berbahan dasar rumput yang mampu meningkatkan ketahanan tanaman terhadap hama dan penyakit serta mengurangi penggunaan pupuk anorganik hingga 50-90 persen. Program "Simbiosa: Edukasi Mengenai Biosaka" oleh Mahasiswa Kelompok 3 KKNT Bela Negara di Desa Penggaron Kecamatan Mojowarno bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan petani tentang biosaka. Dengan metode presentasi, tanya jawab, dan praktek langsung, program ini mendapat respon positif dari petani. Biosaka, dibuat dari ekstraksi tanaman gulma, berfungsi sebagai pupuk dan pestisida alami yang membantu mencapai pertanian berkelanjutan dan mengurangi ketergantungan pada bahan kimia sintetis.</p> 2024-08-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/305 Penggunaan Limbah Minyak Jelantah sebagai Bahan Baku Lilin Aromaterapi untuk Mengurangi Pencemaran Lingkungan di Desa Penggaron 2024-08-15T07:16:13+00:00 Dhian Satria dhian.satria@upnjatim.ac.id Ananda Regita Olivira 20033010004@student.upnjatim.ac.id Putri Azmi Annidya 21034010026@student.upnjatim.ac.id Guardiola Rosa Wira 21031010039@student.upnjatim.ac.id Iqbaal Ammaar Fayrezi 21036010010@student.upnjatim.ac.id Doni Tri Susanto 21011010090@student.upnjatim.ac.id <p>Per tahun&nbsp; 2019,&nbsp; tercatat&nbsp; bahwa&nbsp; volume&nbsp; konsumsi&nbsp; minyak&nbsp; goreng&nbsp; sawit&nbsp; nasional&nbsp; mencapai&nbsp; 16,2&nbsp; juta kiloliter. Limbah dari minyak bekas penggorengan atau minyak jelantah merupakan salah satu sampah rumah tangga yang dapat mencemari lingkungan. Pada kegiatan pengabdian ini dilakukan sosialisasi dan pembuatan lilin aromaterapi berbahan dasar minyak jelantah. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pengurangan pencemaran lingkungan akibat limbah minyak jelantah. Lilin aromaterapi adalah jenis lilin yang dibuat dengan penambahan minyak atsiri untuk menghasilkan aroma yang menyegarkan, seperti minyak sereh. Penggunaan minyak atsiri sereh memiliki efek relaksasi karena aromanya yang menyegarkan. Hasil sosialisasi dan pelatihan mendapatkan respon dan antusiasme yang baik dari peserta. Lilin aromaterapi yang dibuat dari minyak jelantah memiliki kualitas yang baik dan dapat mengubah minyak jelantah menjadi barang yang lebih bernilai ekonomis..</p> 2024-08-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/307 Upaya Peningkatan Kesehatan Lansia Melalui Program Senam Di Desa Beloh, Kecamatan Trowulan, Mojokerto 2024-08-15T14:30:59+00:00 Jihan Syauqiyah Rosyadah hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Novia Rahmadhani hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Wafa Muqsithoh Subchan hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Cantika Dwi Maharani Ningtias hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Hendra Maulana hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id <p>Seiring bertambahnya usia, lansia cenderung mengalami penurunan kemampuan fisik yang dapat mempengaruhi kualitas hidup mereka. Oleh karena itu, pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi para lansia untuk berolahraga secara teratur. Program senam ini tidak hanya difokuskan pada aktivitas fisik, tetapi juga memberikan edukasi tentang pola hidup sehat. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini menerapkan langkah-langkah <em>action research</em> yang terdiri atas 4 tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan evaluasi. Aktivitas pengabdian meliputi senam lansia, yang dilanjutkan sosialisasi pola hidup sehat bagi lansia, pemeriksaan tekanan darah, asam urat, dan berat badan&nbsp; Dengan adanya pengabdian ini, dapat diketahui bahwa karakteristik lansia yang mengikuti kegiatan ini adalah mayoritas berusia 51-60 tahun dengan jumlah 40 lansia (37%), berat badan lansia mayoritas ≤60 kg berjumlah 69 lansia (64%), tekanan darah mayoritas ≥140/100 berjumlah 70 lansia (65%), dan jenis kelamin mayoritas lansia yakni perempuan dengan total 97 lansia (91%). Senam lansia dapat secara efisien meningkatkan derajat kesehatan lansia, menajaga kebugaran jasmani, meningkatkan energi, memperbaiki kualitas tidur, meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan.</p> 2024-08-14T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/309 Kuliah Kerja Nyata: Pengabdian kepada Masyarakat melalui Kegiatan Sosialisasi Kenakalan Remaja di SMP Islam Miftahul Khoir, Desa Beloh, Kabupaten Mojokerto 2024-08-15T15:16:59+00:00 Ika Faiqotul hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Zaky Ikhsanudin hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Miftahul Ichwan hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Daniel Evanda hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Elistiya hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id Hendra Maulana hendra.maulana.if@upnjatim.ac.id <p>Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk nyata dari mahasiswa dalam melaksanakan kewajiban pengabdian masyarakat. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat di SMP Islam Miftahul Khoir, Desa Beloh, Kabupaten Mojokerto, maka telah terjadi ikatan antara masyarakat dan perguruan tinggi sebagai wujud demokrasi. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan wawasan yang lebih luas mengenai penyebab dan dampak kenakalan remaja terutama narkoba dan <em>bullying</em> di SMP Islam Miftahul Khoir. Pengabdian ini dilakukan melalui kegiatan sosialisasi kenakalan remaja. Hasil pengabdian meningkatkan pemahaman siswa-siswi SMP Islam Miftahul Khoir mengenai penyebab, dampak dan pencegahan kenakalan remaja terutama narkoba dan <em>bullying.</em></p> 2024-08-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/312 Sosialisasi Pencegahan Penipuan Online: Upaya Edukasi Untuk Keamanan Masyarakat 2024-08-20T08:21:20+00:00 Putri Permatasari 21043010196@student.upnjatim.ac.id Dewangga Haris Darmawan 21043010313@student.upnjatim.ac.id Ariza Aulia Maharani 21031010185@student.upnjatim.ac.id Niken Ayu Sastie 21013010308@student.upnjatim.ac.id Iyaza Zumaris 21013010337@student.upnjatim.ac.id Redyvastyo Ari Nugroho 21042010214@student.upnjatim.ac.id Moch Ari Baha’udin 21025010192@student.upnjatim.ac.id Jovita Roseina Nariswari 21042010249@student.upnjatim.ac.id M. Hafizh Adi Nugroho 21036010078@student.upnjatim.ac.id Lavina Felda Fauzia 21032010227@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gideon.ak@upnjatim.ac.id <p>Kegiatan Kuliah Kerja nyata (KKN) ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kewaspadaan dan literasi digital warga RW 6 kelurahan Klampis Ngasem, Surabaya terhadap berbagai modus penipuan yang terjadi di ruang daring. Merebaknya berbagai modus penipuan online yang kian hari memakan banyak korban dengan memanfaatkan ketidak telitian dan ketidak waspadaan pengguna ponsel semakin merajalela. Kegiatan ini dilakukan oleh kelompok 4 KKN-T UPN “Veteran” Jawa Timur kepada 15 ibu-ibu KSH (Kader Surabaya Hebat) setempat dengan menggunakan metode sosialisasi. Materi yang disampaikan mencakup pengenalan penipuan online, jenis penipuan online dan langkah pencegahan dan pelaporan. Dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran lebih oleh warga terhadap berbagai modus jerat penipuan online.</p> 2024-08-20T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/314 Pemanfaatan Sampah Anorganik Dengan Metode Ecobrick Di Kelurahan Klampis Ngasem, Kota Surabaya 2024-08-20T08:24:04+00:00 Dini Iswandari 21013010288@student.upnjatim.ac.id Annisa Cahyani Daeng Mafata 21044010127@student.upnjatim.ac.id Agung Pratama Wijaya M. Nur 21032010254@student.upnjatim.ac.id Liling Asparaga 21043010201@student.upnjatim.ac.id M. Dikri Khoirul Ibad 21011010205@student.upnjatim.ac.id Maulidah Syakiroh 21034010102@student.upnjatim.ac.id Rahmita P 21031010257@student.upnjatim.ac.id Muhammad Fajrul Falah 21052010182@student.upnjatim.ac.id Irvan Ardiansyah Wijaya 21081010320@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gideon.ak@upnjatim.ac.id <p>Ketahanan plastik yang luar biasa membuatnya menjadi bahan yang ada di mana-mana dalam kehidupan sehari-hari. Bobot yang ringan, daya tahan, dan biaya produksi plastik yang relatif murah merupakan beberapa dari sekian banyak keunggulannya. Saat ini, plastik digunakan di hampir semua bidang kehidupan sehari-hari, mulai dari kemasan makanan dan minuman hingga peralatan rumah tangga. Akibatnya, jumlah sampah plastik yang dihasilkan semakin meningkat dan semakin sulit untuk ditangani. Tujuan dari pengabdian ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya di wilayah Kelurahan Klampis Ngasem, Kota Surabaya mengenai produk ecobrick sebagai suatu langkah untuk peduli terhadap lingkungan guna terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat. Pembuatan ecobrick memiliki tujuan untuk memperpanjang usia plastik dan mengubahnya menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk kepentingan semua kalangan, bukan untuk memusnahkan sampah plastik itu sendiri. Metode yang digunakan yaitu dengan sosialisasi secara lisan, memberikan penjelasan kepada masyarakat di Balai Warga tentang cara pembuatan ecobrick dari sampah plastik. Hasil yang diperoleh adalah masyarakat dapat memahami pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan dengan memilah sampah dengan baik, serta mampu menyediakan produk ecobrick berupa meja, yang nantinya dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan.&nbsp;</p> 2024-08-20T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/316 Sosialisasi Stop Bullying pada Siswa-Siswi SDN Tegalsari 02 Kabupaten Jember Melalui Program Mahasiswa KKN Kolaboratif 2024-08-22T02:56:22+00:00 Fajar Ilhami kkn039tegalsari@gmail.com Muhammad Syarif kkn039tegalsari@gmail.com Yolanda Rahmasarita kkn039tegalsari@gmail.com Dzikrillah Ibni kkn039tegalsari@gmail.com Desyani Ayu kkn039tegalsari@gmail.com Muhammmad Ridho kkn039tegalsari@gmail.com Nelsha Fariska kkn039tegalsari@gmail.com Nabila Zahra kkn039tegalsari@gmail.com Ika Murni kkn039tegalsari@gmail.com Aurel Devany kkn039tegalsari@gmail.com Nadya Putri kkn039tegalsari@gmail.com Adelia Putri kkn039tegalsari@gmail.com Virli Aliefa kkn039tegalsari@gmail.com Dhea Almaas kkn039tegalsari@gmail.com Atsila Ramadhani kkn039tegalsari@gmail.com Wendy Permata kkn039tegalsari@gmail.com Evyta Rosiyanti Ramadhani ramadhanievyta@unej.ac.id <p><em>Bullying merupakan permasalahan serius yang berdampak negatif pada perkembangan psikologis, sosial, dan akademis anak-anak yang biasa terjadi di lingkungan sekolah. Kegiatan Sosialisasi Stop Bullying kepada siswa-siswi SDN Tegalsari 02, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa tentang bahaya bullying, memberikan pemahaman tentang jenis-jenis dan dampak bullying, serta membekali siswa dengan keterampilan untuk mengatasi dan melaporkan kasus bullying. Metode yang digunakan dalam sosialisasi ini meliputi tahap persiapan, tahap screening, dan yang terakhir tahap pelaksanaan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa terhadap konsep bullying, serta peningkatan kesadaran tentang pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. Selain itu, siswa juga menunjukkan kesiapan yang lebih baik dalam menangani dan mencegah bullying di lingkungan sekolah mereka. Program ini diharapkan dapat diterapkan secara berkelanjutan di sekolah-sekolah lain untuk menciptakan budaya anti-bullying di kalangan SDN Tegalsari 02.</em></p> 2024-08-23T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/319 Pemanfaatan Limbah Dapur Organik: Edukasi Berkelanjutan di Desa Jatipasar melalui Workshop Ramah Lingkungan 2024-08-23T14:48:20+00:00 Alissa azizah Herman Susilo 21042010169@student.upnjatim.ac.id Navillia Putri Salsabilah 21013010268@student.upnjatim.ac.id Adelia Nur Sabrina 21051010097@student.upnjatim.ac.id Haidar Fari Aditya haidar.fari.agrotek@upnjatim.ac.id <p>Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, yang bertujuan untuk menerapkan pengetahuan teoritis dalam memecahkan masalah nyata. Pada tahun 2024, Kelompok 7 mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur (UPNVJT) melaksanakan program KKN di Desa Jatipasar, Mojokerto, dengan fokus pada pengelolaan limbah dapur organik. Program ini bertujuan untuk mengatasi masalah pengelolaan limbah organik dan meningkatkan kesadaran lingkungan masyarakat desa. Melalui workshop dan edukasi, masyarakat diajarkan cara mengolah limbah dapur organik menjadi pupuk cair yang dapat digunakan untuk meningkatkan produktivitas pertanian. Hasil kegiatan menunjukkan antusiasme tinggi dari masyarakat dan peningkatan pemahaman serta kemampuan dalam pembuatan pupuk organik cair. Program ini diharapkan dapat mengurangi penggunaan pupuk kimia, mendukung pertanian berkelanjutan, dan memberikan manfaat ekonomi serta lingkungan bagi masyarakat Desa Jatipasar.</p> 2024-08-23T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/325 Pemanfaatan Sampah Organik Rumah Tangga Dalam Pengelolaan Kompos Menggunakan Compost Bag Di Lingkungan Kelurahan X Kota Surabaya 2024-08-25T06:30:22+00:00 Galuh Edining Pratiwi 21033010107@student.upnjatim.ac.id Miftakhul Fikri 21081010291@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gidboediono@gmail.com <p>Sampah organik rumah tangga merupakan salah satu sumber limbah terbesar yang dihasilkan oleh masyarakat. Masalah ini tidak hanya mengancam kondisi lingkungan, namun juga menimbulkan dampak sosial pada banyak daerah di Indonesia, terutama di Kota Surabaya. penanganan yang tidak tepat dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan pencemaran tanah. Pengelolaan sampah organik yang efektif dapat dilakukan dengan mengubahnya menjadi kompos. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memperkenalkan metode pengelolaan sampah organik menggunakan compost bag di lingkungan kelurahan X Kota Surabaya. Kegiatan yang dilakukan berupa sosialisasi kepada kelompok PKK di kelurahan X Kota Surabaya untuk mengolah sampah organik rumah tangga menjadi kompos dengan menggunakan <em>compost bag</em>. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa penggunaan <em>compost bag</em> mampu mempercepat proses pengomposan serta menghasilkan kompos yang berkualitas baik. Selain itu, kegiatan ini juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.</p> 2024-08-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/328 Optimalisasi Pemasaran Digital UMKM: Workshop Fotografi Produk dengan Teknik Third of Rule 2024-08-25T09:18:46+00:00 Arum Natazya 21042010208@student.upnjatim.ac.id Nora Niza Dwi Ramadhani 21013010330@student.upnjatim.ac.id Gideon Setyo Budiwitjaksono gidboediono@gmail.com <p>Kegiatan pengabdian masyarakat ini berfokus pada optimalisasi pemasaran digital UMKM melalui workshop fotografi produk menggunakan teknik "rule of thirds." Dalam era digital yang kompetitif, kemampuan pemasaran online menjadi kunci keberhasilan UMKM. Workshop ini membekali pelaku, UMKM dengan keterampilan fotografi produk yang menarik dan strategi digital marketing yang relevan untuk memperluas pasar. Teknik "rule of thirds" digunakan untuk menciptakan komposisi visual yang menarik, mendukung branding, dan meningkatkan penjualan produk. Hasil kegiatan ini diharapkan membantu UMKM memanfaatkan teknologi digital secara maksimal dan meningkatkan omset usaha</p> 2024-08-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/338 Peran Pengabdian Masyarakat dalam Mendukung UMKM dan Pembuatan NIB di Desa Gondek 2024-08-26T08:23:49+00:00 Harun Akhlul Firdaus 21043010182@student.upnjatim.ac.id Hana Nisrina Alifiyah 21034010107@student.upnjatim.ac.id Roziana Febrianita roziana.ilkom@upnjatim.ac.id <p>Kewirausahaan merupakan salah satu faktor penting yang harus dimiliki oleh pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) agar berhasil mengembangkan usahanya. Salah satu bentuk kepemilikan usaha adalah dengan memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB). NIB dapat digunakan oleh pelaku ekonomi untuk memudahkan pengembangan usaha, misalnya untuk memperoleh izin usaha, izin usaha, dan izin pengelolaan. Namun&nbsp; hal ini belum jelas bagi seluruh pemangku kepentingan bisnis dan hanya ada sedikit informasi mengenai pentingnya memiliki NIB dalam berbisnis. Tulisan ini menyajikan luaran bakti sosial pada empat kelompok KKN-T pendukung dan pendampingan UMKM di Desa Gondek. Tujuan dari layanan nirlaba ini adalah untuk menginformasikan kepada Anda tentang pentingnya kepemilikan usaha berupa Nomor Induk Berusaha (NIB) untuk pengembangan usaha dan pembuatan NIB bagi UKM di masa depan. Terdapat 4 UMKM yang berkenan untuk dibuatkan NIB antara lain UMKM Bu Lailatus Shoimah dengan jenis UMKM Frozen food, UMKM Bu Kurnia dengan jenis UMKM bubuk kopi, UMKM Bu Qolim dengan jenis UMKM makanan basah dan UMKM Pak Hudan dengan UMKM cuci motor dan mobil.</p> 2024-08-26T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/340 Pelaksanaan Ecoprint Guna Meningkatkan Kreatifitas Siswa SDN Sidoklumpuk 2024-08-26T10:48:38+00:00 Sabrina Yulistia Pramesti ayundalarasati.2003@gmail.com Amalia Rizki Maharani 21011010216@student.upnjatim.ac.id Tukiman tukiman_upnjatim@yahoo.com <p>Kegiatan ini mengkaji penerapan teknologi ecoprint sebagai metode pembelajaran tentang seni dan lingkungan hidup di tingkat sekolah dasar. Ecoprint, yaitu teknik pencetakan dengan menggunakan bahan-bahan alami seperti daun, bunga, dan buah-buahan, tidak hanya mengenalkan kreativitas dan seni kepada siswa, tetapi juga mengedukasi mereka tentang pentingnya menjaga lingkungan. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas metode ecoprint dalam meningkatkan kesadaran lingkungan dan keterampilan artistik siswa. Hasil dari kegiatan menunjukkan bahwa penggunaan Ecoprint secara signifikan meningkatkan minat siswa dalam mempelajari keanekaragaman tumbuhan dan pengelolaan sampah. Selain itu, siswa menunjukkan peningkatan keterampilan dalam menggunakan bahan alami sebagai media artistik. Kegiatan ini menyimpulkan bahwa ecoprint merupakan metode yang efektif dalam menggabungkan aspek seni dan pendidikan lingkungan hidup serta membawa banyak manfaat dalam proses pembelajaran di sekolah dasar.</p> <p><em> </em></p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/342 Meningkatkan Penjualan Produk UMKM Melalui Sosialisasi Digital Branding di Kelurahan Mulyorejo Kota Surabaya 2024-08-26T13:58:08+00:00 Averil Sasha Audrey 2104010269@student.upnjatim.ac.id Stevan Deyo Febrian 21052010178@student.upnjatim.ac.id Miftaqul Qoiriyah 21011010187@student.upnjatim.ac.id Archamiyanis Putri Winadya 21025010225@student.upnjatim.ac.id Fanes Ardhito Veriyanto 21041010279@student.upnjatim.ac.id Kinanti Sekar Kirana 21042010243@student.upnjatim.ac.id Dominikus Bobby Dwi Setyawan 21013010285@student.upnjatim.ac.id Muhammad Fauzi 21081010233@student.upnjatim.ac.id Condro Widodo condro.widodo.ak@upnjatim.ac.id <p>Digitalisasi branding merupakan salah satu upaya penting dalam meningkatkan perkembangan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di era digital. Digital branding mengacu pada penggunaan platform digital meliputi media sosial website dan e commerce guna mempromosikan dan membangun identitas merek. Banyaknya pelaku UMKM yang belum menerapkan konsep digitalisasi menjadi salah satu hambatan dalam perkembangan usaha. Sosialisasi mengenai digitalisasi branding menjadi langkah strategis untuk membantu para pelaku UMKM di Mulyorejo agar mampu bersaing dalam era ekonomi digital. Sosialisasi dengan tema Digitalisasi Branding UMKM dilaksanakan bertujuan untuk mentransformasi UMKM yang berbasis konvensional menjadi digital. Melalui sosialisasi ini diharapkan pelaku UMKM lebih mengenal terhadap konsep sistem Digitalisasi Branding UMKM&nbsp;</p> 2024-08-26T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/345 Pendekatan Pengajaran Eco Print kepada Anak-Anak untuk Meningkatkan Kesadaran Lingkungan dan Kreativitas dalam Pendidikan Usia Dini 2024-08-27T00:20:29+00:00 Maulana Fiqhi A.G maulanafiqhi31@gmail.com Novi Dwi M.P novid907@gmail.com Daffi Kurnia N daffi.knf@gmail.com Muhammad Zakki M zakcymusthofa07@gmail.com Dhimas Febryant N dhimasfebryant03@gmail.com Rosa Amalia R rosa.amaliar154@gmail.com Septiandini Saskia P a.aryadarmawan@gmail.com Arya Darmawan a.aryadarmawan@gmail.com Omair Davy Zakaria Nurdin a.aryadarmawan@gmail.com Heidy Grasela Kefi a.aryadarmawan@gmail.com Condro Widodo a.aryadarmawan@gmail.com <p>Ecoprint adalah teknik pewarnaan kain yang menggunakan bahan organik seperti daun, bunga, dan batang tanaman untuk mencetak desain natural. Metode ini memberikan pendekatan pembelajaran&nbsp; ramah lingkungan yang tidak hanya berfokus pada seni tetapi juga pada pendidikan lingkungan hidup. Artikel ini mengeksplorasi pendekatan pengajaran ecoprint kepada anak kecil, dengan tujuan&nbsp; meningkatkan kesadaran lingkungan, kreativitas, dan keterampilan motorik halus Penelitian ini juga menyelidiki dampak&nbsp; kegiatan ecoprint terhadap perkembangan anak dari perspektif pendidikan anak usia dini. Hasilnya menunjukkan bahwa ecoprint merupakan metode pembelajaran yang efektif dan menyenangkan untuk mengajarkan konsep dasar tentang ekologi dan seni kepada anak.</p> 2024-08-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/347 Program Bimbingan Belajar Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa Kelas V SDN Kalipecabean Sidoarjo 2024-08-27T00:23:08+00:00 Sekar Nur Habibah Mahiroh 21034010101@student.upnjatim.ac.id Avicena Darling Hadiana 21024010158@student.upnjatim.ac.id R. Danang Raihan Hendrartono 21011010152@student.upnjatim.ac.id Salma Putria Nabila 21032010246@student.upnjatim.ac.id <p>Program Kerja Bimbingan Belajar yang disusun oleh mahasiswa KKN Gelombang 2 Kelompok 10 Desa Kalipecabean memiliki tujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan siswa SDN Kalipecabean Sidoarjo. Tujuan ini didasarkan pada permasalahan bahwa masih banyak siswa SDN Kalipecabean yang kurang memahami operasi matematika dan susunan kalimat bahasa indonesia. Bimbingan belajar dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 13-14 Agustus 2024, berlokasi di Balai Desa Kalipecabean. Berdasarkan hasil kegiatan, program bimbingan belajar berhasil meningkatkan antusiasme para siswa dalam belajar, hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan jumlah murid yang datang untuk mengikuti bimbingan belajar setiap harinya.</p> 2024-08-27T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/355 Pembuatan Lilin Aromaterapi dari Minyak Jelantah Sebagai Upaya Pemanfaatan Limbah di Desa Domas, Mojokerto 2024-08-28T12:45:29+00:00 Sjarief Hidajat sjariefhidajat123@gmail.com Alisa Najwa Kamila 21033010120@student.upnjatim.ac.id Rani Putri Malia 221024010128@student.upnjatim.ac.id Shanti Septiana Rachmasari 321012010231@student.upnjatim.ac.id Ravinka Maharani 21043010162@student.upnjatim.ac.id <p>Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan solusi alternatif bagi pengelolaan limbah rumah tangga berupa minyak jelantah dengan mengubahnya menjadi lilin ramah lingkungan. Minyak jelantah sering kali menjadi limbah yang sulit terurai dan berpotensi mencemari lingkungan jika tidak dikelola dengan baik. Melalui program pelatihan pembuatan lilin dari minyak jelantah, masyarakat diajak untuk memanfaatkan limbah ini menjadi produk yang memiliki nilai ekonomis. Kegiatan ini melibatkan sosialisasi dan pelatihan proses pembuatan lilin. Hasil dari program ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan limbah serta dapat menambah nilai ekonomis dari produk limbah minyak jelantah.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/357 Inorganic Waste Management And Ecobrick Making Training Pengelolaan Sampah Anorganik Dan Pelatihan Pembuatan Ecobrick 2024-08-28T12:50:00+00:00 Sjarief Hidajat sjariefhidajat123@gmail.com Muhammad Teguh Hilmiawan 21042010217@student.upnjatim.ac.id Shafa Dzikra Kamila 21051010119@student.upnjatim.ac.id Dwiki Andreansyah Nugraha 21011010138@student.upnjatim.ac.id Rosalyta Rifany Putri 21011010131@student.upnjatim.ac.id Abdul Azis Naufal Farizqi 21081010210@student.upnjatim.ac.id Akhmad Maliki Brilliantino 21031010243@student.upnjatim.ac.id Muhammad Miftahul Rizki 21031010213@student.upnjatim.ac.id Syafira Nur Rachmasari 21034010105@student.upnjatim.ac.id Dimas Bagus Prasetyo 21035010079@student.upnjatim.ac.id Rizka Nurlaily 21033010071@student.upnjatim.ac.id <p>&nbsp;Sampah sebagai isu lingkungan terbesar di Indonesia. Setiap harinya, jutaan ton sampah dihasilkan, dan sebagian besarnya tidak dikelola dengan baik. Hal ini dapat menyebabkan berbagai masalah lingkungan, seperti pencemaran air, tanah, dan udara. Sampah terdiri atas dua jenis yaitu organik dan anorganik. Tujuan dari pembahasan ini adalah untuk mengetahui cara pengelolaan sampah anorganik dan disajikan dalam bentuk produk yang lebih bermanfaat. Metode yang digunakan adalah melalui pelaksanaan sosialisasi dan edukasi ecobrick&nbsp; untuk&nbsp; memperkenalkan&nbsp; pembuatan ecobrick&nbsp; kepada&nbsp; warga yang di Desa Domas, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Adapun cara sosialisasi dilakukan dengan lisan dan praktek.&nbsp; Pelatihan&nbsp;&nbsp;&nbsp; pembuatan ecobrick&nbsp; dilakukan&nbsp; setelah&nbsp; pelaksanaan&nbsp; sosialisasi dan edukasi. Hasil dari pelaksanaan yang dilakukan Pengelolaan sampah anorganik menjadi ecobrick dapat mengurangi dampak negatif dari penumpukan sampah di Desa Domas. Kegiatan pengelolaan sampah yang dilakukan dengan membuat ecobrick, bisa dimanfaatkan sebagai sarana pengetahuan masyarakat tentang pengelolaan sampah yang tepat.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM ) https://ejournal-rmg.org/index.php/AMPKM/article/view/359 Sosialisasi Stop Bullying pada Siswa-Siswi SDN Tegalsari 02 Kabupaten Jember Melalui Program Mahasiswa KKN Kolaboratif 2024-08-29T09:28:00+00:00 Fajar Ilhami kkn039tegalsari@gmail.com Muhammad Syarif kkn039tegalsari@gmail.com Yolanda Rahmasarita kkn039tegalsari@gmail.com Dzikrillah Ibni kkn039tegalsari@gmail.com Desyani Ayu kkn039tegalsari@gmail.com Muhammmad Ridho kkn039tegalsari@gmail.com Nelsha Fariska kkn039tegalsari@gmail.com Nabila Zahra kkn039tegalsari@gmail.com Ika Murni kkn039tegalsari@gmail.com Aurel Devany kkn039tegalsari@gmail.com Nadya Putri kkn039tegalsari@gmail.com Adelia Putri kkn039tegalsari@gmail.com Virli Aliefa kkn039tegalsari@gmail.com Dhea Almaas kkn039tegalsari@gmail.com Atsila Ramadhani kkn039tegalsari@gmail.com Wendy Permata kkn039tegalsari@gmail.com Evyta Rosiyanti Ramadhani ramadhanievyta@unej.ac.id <p>Bullying merupakan permasalahan serius yang berdampak negatif pada perkembangan psikologis, sosial, dan akademis anak-anak yang biasa terjadi di lingkungan sekolah. Kegiatan Sosialisasi Stop Bullying kepada siswa-siswi SDN Tegalsari 02, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa tentang bahaya bullying, memberikan pemahaman tentang jenis-jenis dan dampak bullying, serta membekali siswa dengan keterampilan untuk mengatasi dan melaporkan kasus bullying. Metode yang digunakan dalam sosialisasi ini meliputi tahap persiapan, tahap screening, dan yang terakhir tahap pelaksanaan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa terhadap konsep bullying, serta peningkatan kesadaran tentang pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. Selain itu, siswa juga menunjukkan kesiapan yang lebih baik dalam menangani dan mencegah bullying di lingkungan sekolah mereka. Program ini diharapkan dapat diterapkan secara berkelanjutan di sekolah-sekolah lain untuk menciptakan budaya anti-bullying di kalangan SDN Tegalsari 02.</p> 2024-08-28T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Media Pengabdian Kepada Masyarakat ( MPKM )