Strategi Pemasaran BMT NU Dalam Meningkatkan Loyalitas Nasabah Studi kasus BMT NU Cabang Pragaan
Keywords:
Strategi Pemasaran, Loyalitas NasabahAbstract
Situasi pandemi yang terjadi saat ini mengharuskan setiap orang merubah pola aktivitasnya untuk saling membantu satu sama lain dan tidak mementingkan diri sendiri. Dalam dunia perbankan strategi pemasaran merupakan hal terpenting sehingga untuk meningkatkan loyalitas nasabah dengan memasarkan produknya membutuhkan beberapa cara untuk tetap menjalankan tugas-tugasnya. Strategi pemasaran menjadi salah satu cara yang dirancang untuk mempromosikan produk atau jasa secara berkesinambungan untuk memenangkan persaingan pasar. Oleh karena itu, BMT NU Cabang Pragaan menggunakan strategi pemasaran yang berbeda dalam mempromosikan produk/jasa tersebut.
Penelitian ini peneliti akan membahas bagaimana strategi pemasaran yang dilakukan BMT NU Cabang Pragaan dalam meningkatkan loyalitas nasabah ? dan kendala apa saja yang dihadapi BMT NU Cabang Pragaan dalam meningkatkan loyalitas nasabah ?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian study kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala cabang BMT NU Cabang Pragaan, Bagian keuangan dan admin, Juru Tagih, Lasisma (layanan berbasis jamaah), Staff Administrasi dan juga nasabah di BMT NU Cabang Pragaan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun pengecekan keabsahan data, peneliti menggunakan triangulasi tehnik.
Berdasarkan hasil penelitian ini peneliti menyimpulkan bahwa strategi pemasaran yang digunakan BMT NU Cabang Pragaan terlaksana dengan beberapa cara diantaranya face to face, via online berupa facebook, instagram, whatsapp dan youtube, grebek pasar yang dilakukan oleh sebagian karyawan, Doorprize diadakan setahun sekali dengan hadiah menarik, dan Service Excellent menjadi pelayanan unggul di BMT NU Cabang Pragaan. Adapun kendala yang dihadapi BMT NU Cabang Pragaan terjadi pada variasi produk dan pemahaman nasabah mengenai BMT NU.