Analisis Implementasi Pelayanan Rahn di BMT UGT Sidogiri Cabang Prenduan

Authors

  • Moh Helmi Hidayat Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien (IDIA) Prenduan
  • Fainani Aziziyah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien (IDIA) Prenduan

Keywords:

Implementasi, Pelayanan, Rahn.

Abstract

Gadai merupakan salah satu kategori dari perjanjian hutang piutang yang mana untuk mendapatkan suatu kepercayaan dari orang yang berpiutang, maka orang yang berhutang menggadaikan barangnya sebagai jaminan terhadap hutangnya. Pada prinsipnya hak milik barang jaminan tetap dimiliki orang yang menggadaikan (orang yang berhutang) tetapi dikuasai oleh penerima gadai (yang berpiutang). Tujuan penelitian skripsi ini adalah mengetahui pelayanan Rahn yang ada di BMT UGT Sidogiri Cabang Prenduan dengan sumber data yang diperoleh dari data primer. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yaitu data yang tersaji dalam bentuk kata-kata dan kalimat dan wawancara oleh pihak BMT dan bahan hukum sekunder seperti hasil   penelitian.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Keberadaan BMT merupakan representatif dari kehidupan masyarakat dimana BMT itu berada, dengan jalan ini BMT mampu mengakomodasi kepentingan pembinaan dan pendanaan yang berdasarkan sistem syariah dan keberadaan BMT ini diharapkan mampu untuk berperan aktif dalam memperbaiki kondisi masyarakat.

Downloads

Published

2023-02-20